Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Mengenal Lagi Arti Angka dan Huruf pada Tuas Mobil Matik

Kompas.com - 23/08/2022, 08:31 WIB
Dicky Aditya Wijaya,
Stanly Ravel

Tim Redaksi

SEMARANG, KOMPAS.com - Mayoritas pembeli mobil saat ini lebih memilih transmisi otomatis alias matik. Hal tersebut tak lepas dari sisi kemudahan yang ditawarkan saat berkendara.

Namun bagi pengemudi yang baru bisa mengendarai mobil matik, atau yang sebelumnya biasa membawa mobil manual, perlu melakukan adaptasi lebih dulu.

Pasalnya, pada tuas transmisi mobil matik, terdapat kode berupa huruf dan angka, yang masing-masing memiliki arti serta fungsi berbeda.

Bahkan, kode pada tuas transmisi matik juga bisa berbeda antara satu pabrikan mobil dengan pabrikan lainnya. 

Baca juga: Soal Kabar Bakal Naiknya Harga Pertalite, Ini Kata Pertamina

Tuas transmisi matik All New Subaru BRZ di GIIAS 2022KOMPAS.com/Serafina Ophelia Tuas transmisi matik All New Subaru BRZ di GIIAS 2022

Karena itu, penting bagi pengguna mobil matik memahami dulu arti dan fungsi dari deretan kode yang tersaji. Khususnya bagi pengendara baru.

Bambang Sri Haryanto, Kepala Bengkel Toyota Nasmoco Majapahit Semarang mengatakan, tiap tipe mobil mempunyai perbedaan model tuas transmisi gate dan straight, tapi dari sisi pengoperasian sebenarnya sama saja.

"Umumnya kombinasi huruf dan angka pada transmisi matik seperti P-R-N-D-2-L, ada juga lagi P-R-D-D3-2-L, lalu ada yang hanya P-R-N-D-S. Pada dasarnya sama saja, yang penting mengerti fungsinya masing-masing," kata Bambang, kepada Kompas.com, Senin (22/8/2022). 

Baca juga: Kenapa Mobil LCGC Direkomendasikan Pakai BBM RON 92?

Beda halnya model transmisi manual, angka maupun huruf pada tuas transmisi mobil matik ini tidak mengacu pada gigi percepatan. Tapi lebih ke masalah fungsinya masing-masing.

Mitsubishi New Xpander Sport CVTKOMPAS.com/Adityo Wisnu Mitsubishi New Xpander Sport CVT

 

Berikut arti dari kode angka maupun huruf pada tuas transmisi mobil otomatis:

P (Parking)

Pada posisi P, transmisi dalam posisi terkunci dan mobil tidak akan bergerak. Dengan begitu, mobil tidak bisa lagi didorong.

Selain itu, posisi ini juga merupakan posisi dasar karena menjadi awal ketika akan menghidupkan mesin dan melepaskan kunci kontak.

R (Reverse)

Reverse digunakan sebagai gigi mundur. Sesuai namanya digunakan saat akan parkir dengan posisi mundur. 

 N  (Netral)

Dalam posisi ini, transmisi tidak saling terhubung. Demikian juga antara mesin dan penggerak pada roda. 

D  (Drive)

Baca juga: Lebih Dekat dengan Daihatsu Rocky Hybrid

Transmisi otomatis model CVT milik Honda All New BR-Vkompas.com Transmisi otomatis model CVT milik Honda All New BR-V

Drive, posisi ini digunakan mobil matik untuk berkendara maju, perpindahan gigi dari 1 sampai gigi tertinggi akan diatur secara otomatis. Pengendara hanya tinggal menginjak gas dan rem sementara percepatan akan diatur melalui sistem.

2/S 

Gigi 2 biasa dipakai saat tanjakan, yang dirasa apabila kita menggunakan D akselerasi masih terasa berat, gigi 2 juga bisa digunakan untuk engine brake di jalan menurun tajam atau panjang.

L 

Low atau dikenal dengan gigi 1 hampir sama dengan 2. L biasanya digunakan di tanjakan yang lebih curam.

 

 

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau