Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Muncul Gambar Render Xpander Facelift, Pilih Xpander atau Avanza?

Kompas.com - 17/10/2021, 07:21 WIB
Dio Dananjaya,
Azwar Ferdian

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com – Kabar kehadiran Mitsubishi Xpander facelift ramai baru-baru ini, setelah muncul foto spyshot yang viral di media sosial. Kabarnya mobil tersebut tengah melakukan pengambilan gambar untuk iklan di kawasan Kuningan, Jakarta.

Sejumlah desainer grafis pun mulai menganalisa tampilan Xpander facelift dari bocoran tersebut. Salah satunya seperti yang dilakukan Andra Febrian, pemilik akun Instagram @andrafebriandesign yang mengunduh gambar render LMPV itu.

Andra mengatakan, gambar olah digital yang ia buat sudah sangat mirip dengan mobil aslinya. Terutama untuk bagian fascia.

Baca juga: Penampakan Foto Kabin Avanza Veloz Baru, Begini Suasananya

“Sudah 95 persen, karena saya tiru dari spyshot shooting iklan. Pengerjaan kurang lebih sehari karena coba dibuat seakurat mungkin dari gambar spyshot,” ujar Andra, kepada Kompas.com (16/10/2021).

Ia menambahkan, pembuatan gambar render kali ini terbilang mudah. Pasalnya secara umum, mobil ini masih membawa garis-garis desain yang sama dengan model sebelumnya.

“Karena tinggal contoh gambar spyshot, dan elemen-elemen garis desainnya masih serupa sama Xpander yang sekarang. Misalnya lekukan lampu atau lekukan krom di gril yang tinggal di-resize tidak perlu bikin ulang,” ucap Andra.

Baca juga: Diskon PPnBM Dihapus, Harga LCGC Tidak Murah Lagi

“Yang sulit bagian lampu karena di foto spyshot tidak kelihatan jelas, bentuknya rumit dan gaya desainnya belum pernah dipakai di Mitsubishi manapun,” kata dia.

Seperti diketahui, foto spyshot yang diduga merupakan Xpander facelift mulai tersebar di media sosial pada Kamis (14/10/2021).

Diketahui bahwa foto itu merupakan hasil rekaman ponsel dari kejauhan. Sehingga kualitas gambar juga terbilang rendah.

Baca juga: Rumor Generasi Baru Avanza Veloz Dilengkapi Electronic Parking Brake

Dari bocoran itu, terlihat bahwa Low MPV ini mengalami ubahan pada bagian fascia, terutama desain lampu depan dan DRL.

Sementara untuk bagian lainnya masih kurang jelas, namun diprediksi bagian belakang ikut berubah mengikuti ubahan fascia.

Kemunculan Xpander facelift memang cukup mengejutkan, pasalnya Avanza lebih dulu diketahui bakal melakukan major change akhir tahun ini.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Berikan Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Negara-negara Eropa Menyesal Beli Jet Tempur F-35 AS, Apa Alasannya?
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi Akun
Proteksi akunmu dari aktivitas yang tidak kamu lakukan.
199920002001200220032004200520062007200820092010
Data akan digunakan untuk tujuan verifikasi sesuai Kebijakan Data Pribadi KG Media.
Verifikasi Akun Berhasil
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau