Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Bendung Calon Avanza-Xenia Baru, Mitsubishi Siapkan Xpander Facelift

Kompas.com - 14/10/2021, 10:27 WIB
Dio Dananjaya,
Agung Kurniawan

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com – Di tengah persiapan menuju pameran Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2021 yang berlangsung November mendatang, spyshot atau bocoran mobil-mobil baru mulai bermunculan.

Avanza-Xenia generasi baru jadi salah satu model yang digadang-gadang bakal meluncur di lantai pameran. Meski begitu, kejutan lain rupanya datang dari Mitsubishi.

Melihat kabar dari media sosial (14/10/2021), tertangkap foto spyshot yang diduga merupakan Xpander facelift. Namun tak berselang lama, foto tersebut tampaknya langsung dihapus oleh pemilik akun.

Foto itu merupakan hasil rekaman ponsel, diduga tengah melakukan syuting di daerah Kuningan, Jakarta Selatan.

Baca juga: BPKB Hilang, Begini Syarat dan Biaya Bikin Baru

Test Drive Mitsubishi XpanderKOMPAS.com/Setyo Adi Test Drive Mitsubishi Xpander

Terlihat bahwa Low MPV ini mengalami ubahan pada bagian fascia, terutama desain lampu depan dan DRL.

Sementara untuk bagian lainnya, dari gambar yang beredar, terlihat tidak banyak berubah. Desain garis samping masih sama, begitu juga dengan peleknya. Kalau bahasa agen tunggal pemegang merek, ubahan ini disebut sebagai model minor change (MMC).

Kehadiran Xpander facelift tentu saja mengejutkan, sebab mobil ini baru saja melakukan facelift pada tahun lalu. Namun memang ketika facelift waktu itu ubahannya masih terbilang minim.

Baca juga: Orangtua Buta Moral yang Membiarkan Bocah Berkendara di Jalan Raya

Mitsubishi Xpander Hybrid muncul dalam rencana jangka menengah MMC di kawasan ASEAN.MMC Mitsubishi Xpander Hybrid muncul dalam rencana jangka menengah MMC di kawasan ASEAN.

Untuk diketahui, Mitsubishi Motors memang pernah mengumumkan soal rencana jangka menengah yang mereka sebut ‘Small but Beautiful’ pada Juli 2020.

Dalam pengumuman tersebut, Mitsubishi mengatakan bakal meluncurkan beberapa produk baru yang akan menjadi kunci di pasar ASEAN.

Di antara sekian model, Xpander versi Hybrid disebut akan meluncur pada tahun fiskal 2023. Pada periode itu, Xpander generasi baru juga direncanakan bakal melakukan debut.

Baca juga: Rapor Penjualan Mitsubishi di September 2021

Mitsubishi Xpander Facelift 2020dok.MMKSI Mitsubishi Xpander Facelift 2020

Kemunculan spyshoot ini juga sekaligus mengonfirmasi dari informasi yang diterima dari sumber Kompas.com, sebelumnya. Artinya, kehadiran mobil dalam gambar spyshot itu diduga masih merupakan versi facelift dari Xpander saat ini.

Sumber kami juga mengatakan bahwa mobil ini kemungkinan bakal meluncur di GIIAS 2021, serta mulai diproduksi pada November. 

Ketika coba dikonfirmasi, pihak MMKSI belum ada yang merespons telepon dari Kompas.com, sampai berita ini ditayangkan.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com