Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kabar Sponsor Tim VR46 yang Bakal Terjun di MotoGP 2022

Kompas.com - 28/10/2021, 14:02 WIB
Gilang Satria,
Aditya Maulana

Tim Redaksi

MISANO, KOMPAS.com - Peresmian VR46 Racing Team untuk MotoGP musim depan awalnya diprediksi digelar di GP Emilia Rogmana. Tapi sampai kini belum ada tanda-tanda ke arah positif.

Perusahaan minyak Aramco dengan perusahaan Tanal Entertainment Sport & Media yang di awal sempat gembar-gembor kemudian diragukan jadi sponsor utama.

Baca juga: Platform Mobil Listrik Wuling Diklaim Fleksibel Menyesuaikan Pasar

Dalam pemberitaan sebelumnya tim sedang berusaha mencari pengganti. Sempat dikatakan perusahaan raksasa lain sudah maju jadi pengganti tapi masih belum diungkap.

Kini Manajer Tim VR46 Pablo Nieto, mengatakan, negosiasi dengan Aramco sedang berlangsung, dan oleh karena itu tetap ada kemungkinan mensponsori tim VR46 di MotoGP.

"Kami telah membuat perjanjian ini dengan Aramco di masa lalu. Segalanya berjalan sangat lambat, tetapi mereka berada di jalur yang benar," katanya mengutip Tuttomotoriweb.it, Kamis (28/10/2021).

"Ini adalah hal yang paling penting. Ada beberapa penundaan, tetapi kami berada di jalur yang benar dan kami sedang mengerjakannya," katanya.

Baca juga: Hingga Akhir Oktober 2021, Beli Motor Sport Honda Dapat Diskon

Nieto mengatakan pembicaraan sedang berlangsung dan berharap segera ada solusi yang memuaskan.

"Ini adalah proyek yang sangat indah. Semua orang tahu pebalap yang akan kita miliki. Kami harus belajar dan tumbuh, karena ini adalah tantangan baru bagi kami," katanya.

"Saya pikir kami akan mendapat dukungan luar biasa dari Ducati. Kami akan memasuki MotoGP untuk melakukan hal-hal yang sangat baik," kata Nieto.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Komentar
livery motor punya dampak besar terhadap persaingan bisnis, selain performa team itu sendiri, apapun sponsornya, kemas dan desain livery wajib keren


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi Akun
Proteksi akunmu dari aktivitas yang tidak kamu lakukan.
199920002001200220032004200520062007200820092010
Data akan digunakan untuk tujuan verifikasi sesuai Kebijakan Data Pribadi KG Media.
Verifikasi Akun Berhasil
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau