Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Daihatsu Perketat Protokol Kesehatan, Mulai Geber Pabrik 2 Shift

Kompas.com - 06/08/2020, 16:51 WIB
Ruly Kurniawan,
Azwar Ferdian

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi DKI menutup sementara 29 perkantoran di wilayah Ibu Kota karena berpotensi tinggi terjadi penyebaran virus corona alias Covid-19.

Bahkan, berdasarkan data yang tercatat pada Selasa (4/8/2020) tersebut 26 kantor di antaranya didapati karyawan yang positif terkena wabah, sedangkan tiga kantor karena melanggar protokol.

"Sebanyak 26 kantor karena covid-19, tiga karena protokol. Kalau yang covid, itu karena salah satu atau lebih karyawannya sudah terdeteksi positif Covid-19," kata Kepala Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi DKI Andri Yansah, seperti dikutip Megapolitan Kompas.com.

Baca juga: Daihatsu Rocky Berlabel Perodua Siap Diproduksi Akhir Tahun Ini

Diler Shiga Daihatsu di jepang.Ghulam/KompasOtomotif Diler Shiga Daihatsu di jepang.

Lebih jauh, salah satu dari perkantoran yang terdaftar itu ada nama PT Astra Daihatsu Motor (ADM) yang terletak di Jakarta Utara. Namun tidak ada informasi detail mengenai jam kerja ataupun karyawan yang terpapar wabah.

Dikonfirmasi Kompas.com, Marketing Director dan Corporate Planning & Communication Director PT ADM, Amelia Tjandra menyatakan, hingga saat ini tidak ada penghentian operasional pabrik maupun kantor.

"Kami selalu menempatkan keselamatan karyawan sebagai prioritas utama. Kalau ditemukan ada karyawan yang menderita Covid-19, kami selalu lakukan penghentian operasional pabrik," katanya, Kamis (6/8/2020).

"Pada waktu penutupan, ADM melakukan seluruh proses disinfektan sesuai protokol yang berlaku. Saat ini belum ditemukan lagi karyawan yang menderita positif Covid-19 sejak merebaknya pandemi," lanjut Amelia.

Baca juga: Permintaan Meningkat, Pabrik Daihatsu Kembali Produksi 2 Shift

Ilustrasi produksi mobil di pabrik Daihatsu.KOMPAS.com / FEBRI ARDANI Ilustrasi produksi mobil di pabrik Daihatsu.

Oleh karenanya, aktivitas Daihatsu Indonesia kini sedang tidak terganggu, malah sebaliknya. Daihatsu ingin kembali merealisasi produksi dua shift seiring dengan meningkatnya permintaan.

Lewat produksi dua shift, diharapkan hasil produksi pada Agustus 2020 bisa meningkat empat kali lipat dibandingkan dengan produksi pada bulan Juli sebelumnya.

Agar produksi berjalan maksimal, Daihatsu telah melakukan komunikasi dengan pihak supplier untuk mendukung peningkatakan produksi.

"Kami telah membentuk tim khusus Covid-19 yang memonitor dan meminimaze penyebaran pandemi. ADM juga membuat aplikasi untuk memonitor pergerakan karyawan, maka jika ada yang terkena bisa langsung ditinjau dan mencegah penyebaran lebih lanjut," kata dia lagi.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Selamat, Kamu Pembaca Terpilih!
Nikmati gratis akses Kompas.com+ selama 3 hari.

Mengapa bergabung dengan membership Kompas.com+?

  • Baca semua berita tanpa iklan
  • Baca artikel tanpa pindah halaman
  • Akses lebih cepat
  • Akses membership dari berbagai platform
Pilihan Tepat!
Kami siap antarkan berita premium, teraktual tanpa iklan.
Masuk untuk aktivasi
atau
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau