Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Murah, Harga Sedan Bekas Taksi Mulai Rp 60 Jutaan

Kompas.com - 04/02/2021, 06:38 WIB
Ari Purnomo,
Aditya Maulana

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Mobil bekas masih menjadi pilihan banyak orang ketika ingin memiliki kendaraan roda empat tetapi anggaran yang tersedia terbatas.

Di tengah pandemi Covid-19 ini, peminat mobil pribadi memang cukup tinggi dibandingkan sebelumnya.

Tidak sedikit masyarakat yang khawatir jika harus menggunakan kendaraan umum di tengah penyebaran virus Corona yang belum terkendali.

Sebagai alternatifnya, banyak yang memilih untuk membeli mobil pribadi setengah pakai guna menunjang aktivitas sehari-hari.

Baca juga: Membeli Kendaraan Bekas, Perlu Cek Status STNK?

Salah satu tipe mobil bekas yang masih diminati, yakni sedan. Dengan tingkat kenyamanan yang terbaik di kelasnya membuat mobil yang pernah populer beberapa waktu lalu itu tetap ada peminatnya.

Toyota Limo bekas Taksi yang dijual di pool Bluebird Mampang, Jakarta SelatanStanly-Kompas.com Toyota Limo bekas Taksi yang dijual di pool Bluebird Mampang, Jakarta Selatan

Saat berburu mobil sedan setengah pakai, armada bekas taksi bisa menjadi pilihan yang cukup menarik.

Selain kondisi unit yang dipastikan kondisinya, harga yang ditawarkan juga bersaing dengan harga mobil di tempat lain.

General Manager Used Car BBG Blue Bird Group Asri Winarni mengatakan, untuk unit yang akan dijual sudah dilakukan perbaikan dulu.

“Dan kami memberikan jaminan mesin selama tiga bulan penggunaan, dengan catatan kerusakan tidak diakibatkan karena kesalahan penggunaan,” kata Asri kepada Kompas.com, Rabu (3/2/2021).

Baca juga: Blokir STNK Bisa dari Rumah, Begini Caranya

Asri juga memastikan, bahwa kondisi unit yang dijualnya sangatlah terawat mengingat selama operasional sebagai armada perawatan sudah dilakukan secara rutin.

Unit mobil bekas taksi yang sudah siap dijual.Ghulam/Otomania Unit mobil bekas taksi yang sudah siap dijual.

“Perawatan juga sudah dilakukan secara rutin, selain itu juga ada training bengkel resmi dari Toyota. Jadi kondisinya lebih oke dibandingkan dengan yang lain,” ucapnya.

Selain itu, Asri juga mengatakan, usia penggunaan mobil bekas armada taksi ini juga rata-rata masih terbilang muda.

“Unit yang dijual ini rata-rata usianya masih terbilang masih mudah, ada yang baru berjalan 4 tahun dijual kalau stoknya banyak. Tapi rata-rata usianya lima tahun,” tuturnya.

Berikut harga sedan bekas taksi PT Blue Bird

Almera
Tahun 2013 harga Rp 60 juta
Tahun 2014 harga Rp 65 juta

Baca juga: Begini Cara Mengaktifkan Kembali Masa Berlaku STNK yang Mati

New Limo
Tahun 2011 harga Rp 65 juta
Tahun 2012 harga Rp 67,5 juta
Tahun 2013 harga Rp 72,5 juta

All New Limo
Tahun 2013 harga Rp 80 juta
Tahun 2014 harga Rp 85 juta
Tahun 2015 harga Rp 90 juta

All New Limo AT
Tahun 2015 harga Rp 97,5 juta

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau