Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Yamaha Lansir YZF-R1 GYTR Pro Khusus Trek Balap

Kompas.com - 10/09/2022, 10:42 WIB
Gilang Satria,
Agung Kurniawan

Tim Redaksi


JAKARTA, KOMPAS.com - Yamaha resmi meluncurkan Yamaha YZF-R1 GYTR Pro. Superbike ini hadir khusus untuk pecinta kecepatan karena hanya boleh digunakan untuk di sirkuit balap alias track only.

YZF-R1 GYTR Pro 2003 menyusul kehadiran R6 versi track only yang meluncur tahun lalu. Sebagai pengganti R6 jalan raya yang disuntik mati Yamaha dan digantikan R7 karena regulasi knalpot baru Euro 5.

Baca juga: Dovizioso Kembali ke Motocross Setelah Pensiun MotoGP

Sesuai namanya R1 GYTR Pro, model khusus ini mendapat sentuhan dari GYTR atau Genuine Yamaha Team Racing, departemen manajemen motorsport yang langsung berada di bawah Yamaha.

Selain tak lagi dilengkapi lampu dan sein, motor ini dibekali komponen khusus balap yang pada dasarnya mirip dengan R1 yang dipakai pebalap WorldSBK R1. Tercatat ada 25 bagian yang berbeda dengan R1 biasa.

Lengan ayun berbeda dengan versi standar. Rasio gear juga disesuaikan untuk balap. Ban standar memakai Bridgestone R11 yang memberikan traksi lebih baik.

Baca juga: Cara Berkendara Seperti Ini Bisa Bikin Aki Mobil Jadi Awet

Subframe belakang pakai GTTR Pro Carbon, cover GYTR Pro Carbon, dashboard GYTR Pro. Kabel rem, kit elektronik Marelli, kit kaliper rem Airducts, bantalan rem Brembo Z04, dan shock depan Ohlins FGR400.

Radiator GYTR Pro, MB, handbrake handguard, kopling GYTR Pro. Knalpot full system dari Akraprovic tanpa katalis. Knalpot ini disebut menghasilkan tenaga yang lebih besar.

Mesin R1 standar berkapasitas 999cc, 4-silinder, CrossPlane menggunakan ECU baru yang dikembangkan dari ajang WorldSBK. Kelistrikan standar juga dikombinasikan dengan kabel khusus.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Berikan Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Negara-negara Eropa Menyesal Beli Jet Tempur F-35 AS, Apa Alasannya?
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi Akun
Proteksi akunmu dari aktivitas yang tidak kamu lakukan.
199920002001200220032004200520062007200820092010
Data akan digunakan untuk tujuan verifikasi sesuai Kebijakan Data Pribadi KG Media.
Verifikasi Akun Berhasil
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau