Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Deretan SPG di BIMS 2020, Tetap Cantik meski Pakai Face Mask

Kompas.com - 18/07/2020, 15:02 WIB
Stanly Ravel,
Aditya Maulana

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Meski masih dilanda wabah Covid-19, pameran otomotif Bangkok International Motor Show (2020) tetap digelar. Pihak penyelenggara pun menerapkan protokol kesehatan yang cukup berlapis, baik bagi pengunjung maupun peserta pameran.

Seperti pengecekan suhu untuk semua, wajib masker selama berada di dalam gedung, sampai pemindai temperatur mata yang dilakukan sesuai dengan standar internasional. Penyelenggara juga menyiapkan disinfektan UV yang bisa bergerak seperti robot dan lainnya.

BIMS ke-41 menjadi pameran pertama yang dihelat pada masa Covid-19, tak heran bila ajang ini pun menjadi momen bagi para pabrikan mobil dan sepeda motor untuk mengenalkan jajaran produk barunya setelah lebih dari empat bulan berpuasa.

Baca juga: Datang ke Thailand, Banderol Suzuki XL7 Tembus Rp 360 Juta

SPG BIMS 2020bangkok-motorshow.com SPG BIMS 2020

Kalau diperhatikan, ada beberapa jajaran mobil dan motor baru yang telah diluncurkan selama acara berlangsung sejak 15 Juli lalu, misalnya Honda CR-V facelift, Suzuki XL7, Honda Forza 350, Mitsubishi Pajero Sport Elite Edition, Nissan Kicks e-Power, Toyota Corolla Cross, dan Lexus LM.

Seperti biasa, tak hanya mobil baru yang tampil di BIMS 2020, tetapi juga deretan wanita-wanita cantik yang menjadi sales promotion girl (SPP) ikut menghiasi pameran. Bedanya, dikarenakan wabah Covid-19, para SPG tersebut tampil menggunakan face shield.

Baca juga: Begini Ketatnya Protokol Kesehatan di Bangkok Motor Show 2020

SPG BIMS 2020bangkok-motorshow.com SPG BIMS 2020

Namun demikian, senyum dan tampilannya tetap bisa menggoda pengunjung. Nah, bagi yang kangen melihat cantiknya SPG di pameran otomotif, klik di sini untuk melihat foto-fotonya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com