Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Jadwal MotoGP Berubah Lagi, Jerez Jadi Seri Pertama

Kompas.com - 12/03/2020, 08:22 WIB
Donny Dwisatryo Priyantoro,
Agung Kurniawan

Tim Redaksi

Sumber Crash.net

JAKARTA, KOMPAS.com - Penyelenggaraan MotoGP terus tertunda akibat mewabahnya virus Corona. Setelah Qatar, semua sirkuit yang ada di Amerika diundur jadwalnya ke akhir musim.'

Sebelumnya, dikabarkan Austin, Texas, diundur 15 November. Argentina yang sempat yakin akan menyelenggarakan MotoGP akhirnya menyerah juga pada keadaan dan mengubah jadwalnya menjadi 22 November.

Baca juga: Portugal Punya Kesempatan Jadi Tuan Rumah MotoGP 2020

Padahal, awal Maret lalu, pihak sirkuit Termas de Rio Hondo yakin penyelenggaraan MotoGP di tanggal 19 April tidak akan berbahaya.

Namun, pihak sirkuit tak bisa berbuat banyak ketika Kementerian Kesehatan Argentina memutuskan untuk menunda segala acara internasional selama waktu yang dibutuhkan.

Seri pamungkas di Valencia pun juga akhirnya mundur dari jadwal yang semestinya menjadi 29 November. Sirkuit Jerez yang tadinya dijadwalkan untuk seri kelima akan menjadi seri pembuka kelas MotoGP pada 3 Mei mendatang.

Baca juga: Ancaman Virus Corona Memaksa MotoGP Siapkan Skenario Ekstrem

Dikutip dari Crash.net, jika keadaan tidak membaik hingga akhir April nanti, ada kemungkinan penyelenggaraan MotoGP di Spanyol akan terganggu. Kemungkinan besar jika tetap digelar, akan dilaksanakan secara tertutup alias tanpa kehadiran penonton di sirkuit.

CEO Dorna Carmelo Ezpelata, mengatakan, tetap berusaha untuk menggelar MotoGP dengan seri sebanyak-banyaknya. Sedangkan kontrak dengan FIM mengharuskan MotoGP digelar dengan minimal 13 seri. Selain itu, Ezpelata juga menyebutkan ada kemungkinan MotoGP diundur hingga Desember dan digelar di negara-negara tropis.

Presiden FIM Jorge Viegas, mengatakan, ada beberapa sirkuit cadangan, seperti di Portugal, yakni sirkuit Portimao dan Estoril. Menurutnya, jika memang diperlukan, penyelenggaraan MotoGP bisa diundur hingga Januari.

Jadwal MotoGP 2020:
1. 8 Maret - Qatar (no MotoGP class) (Losail International Circuit)
2. 3 Mei - Jerez (Circuito de Jerez - Angel Nieto)
3. 17 Mei - Prancis (Le Mans)
4. 31 Mei - Italia (Mugello)
5. 7 Juni - Catalunya (Circuit de Barcelona - Catalunya)
6. 21 Juni - Jerman (Sachsenring)
7. 28 Juni - Belanda (TT Circuit Assen)
8. 12 Juli - Finlandia (KymiRing)
9. 9 Agustus - Republik Ceko (Brno)
10. 16 Agustus - Austria (Red Bull Ring - Spielberg)
11. 30 Agustus - Inggris (Silverstone)
12. 13 September - San Marino (Misano)
13. 27 September - Aragon (MotorLand Aragon)
14. 4 Oktober - Thailand (Chang International Circuit)
15. 18 Oktober - Jepang (Motegi)
16. 25 Oktober - Australia (Phillip Island)
17. 1 November - Malaysia (Sepang)
18. 15 November - America (Circuit of the Americas)
19. 22 November - Argentina (Termas de Rio Hondo)
20. 29 November - Valencia (Comunitat Valenciana - Ricardo Tormo)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Komentar
semoga gak ngaret deh yaa #jernihberkomentar


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi Akun
Proteksi akunmu dari aktivitas yang tidak kamu lakukan.
199920002001200220032004200520062007200820092010
Data akan digunakan untuk tujuan verifikasi sesuai Kebijakan Data Pribadi KG Media.
Verifikasi Akun Berhasil
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau