Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Bahas Interior Daihatsu Rocky 1.2L ADS dan 1.0L ASA

Kompas.com - 24/06/2021, 09:22 WIB
Muhammad Fathan Radityasani,
Agung Kurniawan

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com – Daihatsu baru saja meluncurkan Rocky dengan varian mesin 1.2L. Hadirnya varian mesin 1.2L ini melengkapi varian Rocky 1.0L turbo yang lebih dulu hadir di Indonesia.

Kali ini Kompas.com akan melakukan komparasi antara dua tipe tertinggi dari masing-masing varian mesin. Untuk varian 1.2L ada tipe ADS CVT, sedangkan varian mesin 1.0L turbo ada CVT ASA.

ADS sendiri merupakan singkatan dari Astra Daihatsu Styling. Perbedaannya ada pada penambahan aksesori di bagian eksterior dan interior. Sedangkan ASA merupakan singkatan dari Advance Safety Assist, sebuah kumpulan perangkat keselamatan berkendara.

Baca juga: Ini Fungsi Paddle Shift pada Mobil Transmisi Matik

Daihatsu Rocky ADSKOMPAS.COM/STANLY RAVEL Daihatsu Rocky ADS

Untuk bagian interior, baik 1.2L ADS maupun ASA secara layout tidak begitu berbeda. Keduanya memiliki tampilan dasbor yang cukup menarik dan berfokus pada pengemudi atau driver oriented.

Hanya ada beberapa detail yang membedakan antara tipe 1.2L ADS dengan ASA. Pertama soal bahan interior, untuk varian ASA, ada beberapa bagian yang sudah memakai bahan soft touch, seperti di bagian armrest pengemudi dan penumpan depan serta yang ada di tengah.

Sedangkan untuk tipe 1.2L ADS, semua bagian interior menggunakan bahan hard plastic. Selain bahan interior, ukuran dari head unit tipe 1.2L ADS lebih kecil, yakni hanya 7 inci, sedangkan untuk tipe ASA, menggunakan 9 inci.

Baca juga: Rosalia Indah, PO Bus dengan Kelas Armada Terbanyak

Daihatsu Rocky ADSKOMPAS.COM/STANLY RAVEL Daihatsu Rocky ADS

Komponen kecil lainnya yang berbeda yaitu adanya pengaturan tinggi bangku pada sisi pengemudi pada tipe ASA. Begitu juga ada tempat penyimpanan di bawah bangku penumpang depan untuk varian 1.0L turbo.

Sedangkan di tipe 1.2L ADS, bangku pengemudi hanya bisa diatur maju-mundur dan kerebahannya. Begitu juga di sisi bawah penumpang depan, tidak ada tempat penyimpanan seperti di tipe 1.0L ASA.

Namun untuk bagian lain seperti ada aksen merah di bagian dasbor dan bangku depan, baik tipe 1.2L ADS maupun 1.0 ASA tetap memilikinya. Namun untuk 1.2 ADS, ada subwoofer yang ditaruh di bagian bawah bangku pengemudi.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com