Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Cara Sederhana Mengetahui Ban Mobil Perlu di Spooring

Kompas.com - 29/03/2021, 12:12 WIB
M. Adika Faris Ihsan,
Aditya Maulana

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com Ban jadi salah satu komponen vital pada mobil. Ini karena ban berhubungan langsung dengan permukaan jalan saat mobil melaju.

Kestabilan dan kenyamanan berkendara sangat bergantung pada setelan roda mobil.

Maka dari itu, roda dan kaki-kaki wajib diperhatikan. Salah satu perawatan pada roda dan kaki-kaki mobil adalah spooring

Pada dasarnya, spooring bertujuan untuk mengembalikan setelan roda seperti semula agar nyaman dikendalikan dalam kecepatan rendah maupun tinggi.

Baca juga: Perhatikan Hal Berikut Sebelum Touring Pakai Skutik

Namun, beberapa orang masih awam untuk mengetahui apakah roda mobilnya perlu di-spooring atau tidak.

Spooring ban secara rutin menjaga kemungkinan buruk efek jalan rusak.Jakarta Ban Spooring ban secara rutin menjaga kemungkinan buruk efek jalan rusak.

A. A. Ridloh selaku Kepala Bengkel Auto2000 Bypass Padang membagikan cara untuk mengetahui apakah roda mobil perlu di-spooring atau tidak dengan metode sederhana.

"Kita coba setir lurus dalam kecepatan rendah, kita lepas tangan dari setir, itu lebih condong ke kiri atau ke kanan. Ini kondisi pada jalan (aspal) lurus normal tidak miring atau bergelombang. Jika ada kecenderungan belok kiri atau kanan, itu berarti sudah waktunya perlu spooring," kata Ridloh dalam sesi tanya jawab daring beberapa waktu lalu.

Menurut Ridloh, dalam kondisi jalanan lurus normal, saat tangan tidak memegang setir, mobil harusnya tetap bergerak lurus. Tidak belok kiri atau kanan.

Baca juga: Antisipasi Berkendara di Sekitar Kendaraan Besar

"Lalu jika dalam kecepatan agak tinggi, 70-80 kpj, terasa ada getaran atau tidak? Jika iya, itu juga berarti sudah waktunya harus spooring dan balancing," kata Ridloh lebih lanjut.

Layar monior yang menunjukkan posisi ban apakah sudah sesuai standar yang ditentukan. Ghulam/Otomania Layar monior yang menunjukkan posisi ban apakah sudah sesuai standar yang ditentukan.

Spooring dilakukan saat posisi setir tak sama dengan posisi roda. Oleh karena itu, posisi roda harus dikembalikan pada posisi ideal dengan mengatur front wheel alignment.

Namun, metode tersebut akan tidak efektif jika pemilik mobil memodifikasi peleknya dengan ukuran yang lebih besar.

"Pernah ada satu case, pemilik mobil ganti pelek dengan yang lebih besar. Ia mengaku merasakan getaran saat menyetir mobilnya. Ternyata bukan karena belum spooring balancing. Tapi karena baut-baut pelek yang digunakan tidak sesuai dengan bobot dari rodanya," kata Ridloh menambahkan.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Waspada Macet, Ada Perbaikan Tol Jakarta-Tangerang sampai Minggu Depan

Waspada Macet, Ada Perbaikan Tol Jakarta-Tangerang sampai Minggu Depan

News
[POPULER OTOMOTIF] Apakah Harus Menunggu Lampu Indikator Mati Sebelum Starter Mobil? | Alasan Menyalakan Mobil Matik Harus Injak Rem Dahulu

[POPULER OTOMOTIF] Apakah Harus Menunggu Lampu Indikator Mati Sebelum Starter Mobil? | Alasan Menyalakan Mobil Matik Harus Injak Rem Dahulu

News
Hasil Klasemen Usai Sprint Race MotoGP San Marino 2024, Martin Memimpin

Hasil Klasemen Usai Sprint Race MotoGP San Marino 2024, Martin Memimpin

Sport
Dibekali Teknologi Terkini, Mobil Superâ„¢ All-in-One Protection Tawarkan Perlindungan Mesin hingga 20 Tahun

Dibekali Teknologi Terkini, Mobil Superâ„¢ All-in-One Protection Tawarkan Perlindungan Mesin hingga 20 Tahun

BrandzView
Hasil Sprint Race MotoGP San Marino 2024, Martin Menang, Bagnaia Kedua

Hasil Sprint Race MotoGP San Marino 2024, Martin Menang, Bagnaia Kedua

Sport
Live Sprint Race MotoGP San Marino 2024, Diggia dan Bezzecchi Terjatuh

Live Sprint Race MotoGP San Marino 2024, Diggia dan Bezzecchi Terjatuh

Sport
Tips Aman Pakai Intercom Buat Pengendara Motor

Tips Aman Pakai Intercom Buat Pengendara Motor

Tips N Trik
Begini Cara Belok Kanan Agar Tidak Kagok, Pemotor Pemula Wajib Paham

Begini Cara Belok Kanan Agar Tidak Kagok, Pemotor Pemula Wajib Paham

Tips N Trik
Dibantu Toyota, BMW Siap Meluncurkan Mobil Hidrogen di 2028

Dibantu Toyota, BMW Siap Meluncurkan Mobil Hidrogen di 2028

News
Tips Mengelola Aplikasi agar Headunit Mobil Tidak Lemot

Tips Mengelola Aplikasi agar Headunit Mobil Tidak Lemot

Aksesoris
Jangan Simpan Barang-Barang Ini di Mobil Saat Cuaca Panas

Jangan Simpan Barang-Barang Ini di Mobil Saat Cuaca Panas

Tips N Trik
Versi Terbaru Meluncur, Harga Fortuner Bekas Dijual mulai Rp 100 Jutaan

Versi Terbaru Meluncur, Harga Fortuner Bekas Dijual mulai Rp 100 Jutaan

News
Hasil Kualifikasi MotoGP San Marino 2024, Bagnaia Pole Position

Hasil Kualifikasi MotoGP San Marino 2024, Bagnaia Pole Position

Sport
Kenali 4 Penyebab Tenaga Mobil Matik Ngempos

Kenali 4 Penyebab Tenaga Mobil Matik Ngempos

Tips N Trik
Toyota Sebut Konsumen Fortuner Tidak Butuh Sunroof

Toyota Sebut Konsumen Fortuner Tidak Butuh Sunroof

News
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Selamat, Kamu Pembaca Terpilih!
Nikmati gratis akses Kompas.com+ selama 3 hari.

Mengapa bergabung dengan membership Kompas.com+?

  • Baca semua berita tanpa iklan
  • Baca artikel tanpa pindah halaman
  • Akses lebih cepat
  • Akses membership dari berbagai platform
Pilihan Tepat!
Kami siap antarkan berita premium, teraktual tanpa iklan.
Masuk untuk aktivasi
atau
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau