Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Tertegun Pesona BMW Seri 6 Gran Turismo

Kompas.com - 29/08/2018, 08:22 WIB
Stanly Ravel,
Agung Kurniawan

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - BMW kembali menyajikan pilihan sedan premium bagi konglomerat Indonesia melalui Seri 6 Gran Turismo (GT). Sedikit berbeda dengan jajaran sedan lainnya, Seri 630 i GT ini bukan hanya menawarkan kemewahan, tapi juga kenyamanan saat berpergian jarak jauh.

Hadir menggunakan kesan elegan dari sebuah kupe lima pintu, secara tampilan cukup bikin pandangan tertegun pada kemewahannya. Namun uniknya, sedang bongsor ini juga dirancang dengan paduan flesksibiltas dari sebuah Sports Activity Vehicle (SAV), sebutan SUV untuk BMW.

Dalam garis keturunannya, Seri 6 dikenal sebagai model yang menawarkan desain-desain yang keluar dari pakem, hal ini dilakukan untuk memberikan sesuatu yang beda dan unik di mata pecintanya. Meski demikian, secara visual memang tampilan depannya tidak jauh berbeda dengan model lain seperti Seri 5, bahkan bila dijejerkan akan terlihat serupa.

Baca juga: BMW M2 Coupe Terbaru, Siap Dipinang Konsumen Indonesia

Meski demikian, aura sporty tetap terpancar melalui desain tegas dari lampu depan yang memanjang sampai ke Active Airstream Kidney Grille. Belum lagi ditambah dengan hadirnya lekukan pada area kap mesin yang dibuat memanjang.

Desain kupe dari BMW Seri 6 GTSTANLY RAVEL Desain kupe dari BMW Seri 6 GT

Tampilan kupe digambarkan dari siluet bagian atap yang melandai di bagian belakang lalu menyatu ke buritan belakan yang dibuat agak boxy. Penampakan paling signifikan dari sebuah sedang GT akan ditemui saat melihat visualnya dari sisi samping. Paling menarik ketika memperhatikan detail kacanya yang dibuat frameless disertai garis jendela yang membentang seakan mengambarkan kelapangan sisi interior.

Geser ke area belakang, kentalnya lekukan ala hoffmeister kink yang jadi identitas pada semua jajaran BMW modern tampak menawan ketika dikolaborasikan dengan bokong sexy yang padat khas keluarga Gran Turismo di BMW. Secara tampilan, bentuk belakangnya menyerupai mobil-mobil fastback dengan kaca belakang yang terangkat ketika membuka pintu bagasinya.

Desaian belakang yang dibuat khusus untuk keluarga GT BMWSTANLY RAVEL Desaian belakang yang dibuat khusus untuk keluarga GT BMW
Baca juga: BMW Seri 6 GT dan Seri 5 Touring Resmi Meluncur

Dari spesifikaasi di atas kertas, meski memiliki dimensi panjang 5.091 mm lebar 1.902 mm, dan tinggi 1.538 mm, tapi 630i diklaim memiliki aerodinamis yang cukup baik. Dengan dukungan beragam fitur, seperti Active Rear Spoiler, Air Curtains, Air Breathers, dan spoiler belakang yang bergerak secara otomatis membuatnya memiliki angka drag coefficient (Cd) yang hanya 0,25.

BMW juga merancang Seri 6 GT dengan material ringan serta memperbanyak penggunaan aluminium dan baja berkekuatan tinggi. Material tersebut digunakan pada bodi dan sasis yang berdampak pada penyusutan beratnya hingga 150 kg dibandingkan generasi Seri 5 GT.

BMW Seri 6 GTSTANLY RAVEL BMW Seri 6 GT

Tidak heran bila mobil yang dijual secara terbatas dengan harga Rp 1,569 miliar off the road ini, diklaim memiliki performa dan driving pleasure yang mumpuni.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com