Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Success Story Presdir PT Astra International Tbk Prijono Sugiarto

"Semua Saya Lakukan, Mengalir Saja...”

Kompas.com - 17/06/2015, 11:14 WIB
Agung Kurniawan

Penulis

Presiden direktur

Pada Januari 2010, dunia bisnis dikejutkan dengan meninggalnya Michael D Ruslim, Presiden Direktur Grup Astra, karena sakit. Astra sebagai salah satu perusahaan terbesar di Indonesia kehilangan pucuk pimpinan. Sampai akhirnya para pemegang saham perusahaan menunjuk Prijono Sugiarto sebagai pejabat pelaksana tugas harian, menggantikan posisi almarhum Michael.

Akhirnya, setelah rapat umum pemegang saham luar biasa (RUPSLB) di Hotel Four Seasons, Kuningan, Jakarta Selatan, Kamis (1/3/2010), Prijono kembali terpilih untuk meneruskan jabatannya sebagai Presiden Direktur Grup Astra. Keputusan ini ditopang oleh 80 persen pemegang saham perusahaan dan berlanjut sampai sekarang ini.

Menjadi pemimpin baru Grup Astra membuat Prijono membuka lembaran baru berada di puncak perusahaan. Lewat kekuatan dan kekuasaan yang dimilikinya, alumnus Diploma Ing di Universitas Mechanical Engineering, Konstanz, Jerman, ini bertekad membawa Grup Astra terus berjaya.

“Saya tidak mau berfilosofi. Saya berharap Astra bisa memberikan nilai tambah yang banyak di setiap area di mana kita ada. Community development, bisa menciptakan pekerjaan baru, jadi institusi percontohan, menjadi kebanggaan bangsa ini. Ini cita-cita mulia,” ucap Prijono.

Ikuti metode kepemimpinan Prijono sebagai Presiden Direktur Grup Astra di artikel selanjutnya. (Bersambung)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com