Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Tren ”Shift Knob” Bercahaya Ketika Disentuh

Kompas.com - 24/03/2014, 14:52 WIB
Donny Apriliananda

Penulis

Jakarta, KompasOtomotif – Dunia aftermarket otomotif terus berkembang mengikuti dinamika pasar. Paling anyar, muncul tren baru di kalangan pedagang aksesori dengan menjual shift knob atau kepala tuas perseneling yang bercahaya jika disentuh. Beberapa pemasok mulai memamerkannya di INAPA 2014 yang digelar akhir pekan lalu, di JI Expo, Kemayoran, Jakarta Pusat, dan diklaim sudah mulai beredar di toko-toko aksesori.

Salah satu yang memamerkan adalah Car Pro Auto Parts & Accessories Sdn. Bhd, penyedia aksesori mobil dari Malaysia. Mereka punya shift knob bercahaya bermerek Saxo yang didatangkan dari China. Peranti ini akan memendarkan cahaya biru, hijau, kuning, atau putih (sesuai pilihan) jika disentuh.

Donny Apriliananda Shift knob ini bekerja dengan sensor yang akan menyala jika disentuh.

Dari penjelasan Philip Tan Chee Hau, staff pemasaran Car Pro Auto Parts, warna muncul berkat sensor yang berada di balik penutup. Lampu akan menyala selama 10 detik sebelum kemudian mati lagi. Terdapat baterai internal yang bertahan 1 minggu, dan bisa di-charge kembali hanya dengan menancapkan konektor yang disambungkan dengan power outlet mobil.

Ada dua tipe, berleher panjang dan pendek. Meski demikian, tidak semua jenis mobil bisa dipasang kepala tuas perseneling ini. Hanya mobil-mobil transmisi otomatik, itu pun yang tidak memiliki tombol di ujungnya untuk pengaman, alias transmisi otomatik yang menggunakan gate system saja.

Aksesori ini sudah mulai dijual secara online di www.carpro.com.my atau e-mail ke carproacc@gmail.com dengan banderol 21 dollar AS atau setara Rp 240 ribu. Tapi jika Anda kurang berkenan belanja online, Philip mengatakan barang dagangannya sudah bisa diburu di beberapa toko aksesori di Jakarta.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com