Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Honda Stop Penjualan Civic Hatchback RS, Sisa 21 Unit di Indonesia

Kompas.com - 09/12/2021, 13:16 WIB
Donny Dwisatryo Priyantoro,
Azwar Ferdian

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - PT Honda Prospect Motor (HPM) harus merelakan satu model untuk disetop penjualannya. Model tersebut adalah Civic Hatchback RS.

Business Innovation and Marketing & Sales Director HPM Yusak Billy, mengatakan, seiring dengan diluncurkannya All New Civic RS, sekarang ini pihaknya tidak lagi melakukan wholesales untuk Hatchback RS.

Baca juga: Dipakai Harian, Ini Top Speed dan Konsumsi BBM Honda Civic Type R

"Jadi, wholesales terakhir sudah dilakukan di bulan September. Jadi, Oktober dan ke depannya, kami tidak melakukan wholesales lagi," ujar Billy, kepada wartawan, di Jakarta, Rabu (8/12/2021).

Honda Civic Hatchback RSKOMPAS.COM/STANLY RAVEL Honda Civic Hatchback RS

Tapi, Billy menambahkan, unit Civic Hatchback RS masih ada di retail. Honda masih memiliki 21 unit yang tersebar di seluruh diler di Indonesia.

Billy menjelaskan penghentian penjualan ini dikarenakan karakter berkendara antara Civic tipe hatchback dengan tipe sedan sangat mirip. Perbedaan hanya pada tampilan fisik, khususnya bagian buritan.

Baca juga: Jajal Kebuasan Honda Civic Type R di Sirkuit Sentul

"Sebab, kalau kami perhatikan, sedan terbaru ini dengan hatchback, karakternya sangat mirip. Jadi, untuk sedan kami fokus di Civic RS ini. Sedangkan hatchback, kami fokus pada penjualan City Hatchback RS," kata Billy.

Honda Civic Hatchback RSKOMPAS.COM/STANLY RAVEL Honda Civic Hatchback RS

Billy menambahkan, untuk small yang berkarakter sporty, pihaknya fokus pada Brio RS. Sementara pada segmen LMPV, akan difokuskan dengan Mobilio RS.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com