Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Alex Marquez Optimistis dengan Seragam Barunya Bersama Tim LCR Honda

Kompas.com - 20/02/2021, 07:42 WIB
Donny Dwisatryo Priyantoro,
Agung Kurniawan

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Satu musim bersama tim pabrikan Repsol Honda, Alex Marquez pindah ke tim satelit di musim keduanya. Meski demikian, adik dari Marc Marquez ini tetap mendapat dukungan langsung dari Honda Racing Corporation (HRC).

Mulai musim 2021 ini, Alex akan bergabung dengan tim satelit LCR Honda. Alex menggantikan Cal Crutchlow yang pensiun dari MotoGP dan menjadi test rider Yamaha.

Baca juga: Alex Marquez Sebut Kakaknya Bisa Absen di MotoGP 2021

Musim lalu, Alex berada di peringkat 14 pada klasemen. Meski gagal raih gelar Rookie of the Year, tapi Alex jadi satu-satunya pebalap Honda yang naik podium di musim lalu.

Alex Marquez dengan livery tim satelit LCR HondaDok. LCR Alex Marquez dengan livery tim satelit LCR Honda

Pebalap dengan nomor start 73 ini finis kedua sebanyak dua kali saat balapan di MotoGP Le Mans dan MotoGP Aragon yang diraih secara berturut-turut.

"Kami butuh terus berkembang sebagai pebalap, tapi juga mendapat hasil yang lebih baik, seperti podium tahun lalu, dan peringkat yang lebih baik di klasemen," ujar Alex, dikutip dari Speedweek.com, Jumat (19/2/2021).

Baca juga: Beda Gaya Berkendara Marc dan Alex Marquez

Alex menambahkan, dirinya perlu lebih baik lagi saat kualifikasi. Sebab, posisi start juga berpengaruh besar di awal-awal balapan.

"Kami semua punya bahan untuk memenangi balapan, sejujurnya. Pebalap yang sangat bertalenta, staff teknis yang andal, dukungan luar biasa dari HOnda, dan mesin pabrikan RCV," kata Lucio Cecchinello, pemilik tim LCR Honda.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com