Jakarta, KOMPAS.com - PT Garuda Mataram Motor (GMM) selaku agen pemegang merek (APM) resmi Audi di Indonesia menawarkan paket bunga 0 persen untuk A3 Sportback. Paket ini berlaku untuk kredit dengan tenor satu tahun.
Chief Operating Officer PT GMM Jonas Chendana menjelaskan, paket bunga 0 persen untuk A3 Sportback merupakan bagian dari roadshow mobil tersebut di pusat-pusat perbelanjaan yang ada di Jakarta.
Baca juga : Cicilan Mobil Audi Sebulan Bisa Beli Mobil Murah
"Untuk menunjang program roadshow Audi A3 Sportback ini, PT GMM menawarkan program kepemilikan dengan paket bunga 0 persen selama setahun," kata Jonas saat ditemui di mal Kota Kasablanka, Jakarta, Rabu (2/5/2018).
Selain mal Kota Kasablanka, Audi A3 Sportback juga akan menyambangi mal-mal lainnya di Jakarta. Tujuannya adalah untuk memudahkan calon konsumen agar melihat langsung produk yang ditawarkan.
"Kami menyasar tempat-tempat di mana konsumen kami berada. Agar mereka memiliki kesempatan mencoba mengendarai mobil Audi tanpa harus datang ke showroom," ucap Jonas.
Baca juga : Volkswagen dan Audi di Indonesia Berhenti Jual Mobil Diesel
Audi A3 Sportback merupakan hatchback keluarga lima pintu. Dimensi dan jarak sumbu rodanya lebih besar serta lebih panjang dibanding model basis Audi A3 tiga pintu.
Mobil ini mengusung mesin 1.200cc TFSI. Meski cc kecil, mobil ini tercatat mampu menghasilkan tenaga hingga 110 Hp dan torsi 175 Nm.
Menggunakan transmisi otomatis 7-speed S-Tronic, konsumsi bahan bakar A3 Sportback diklaim dapat mencapai 4,8 liter per 100 kilometer.
Baca juga : VW dan Audi Tidak Masalah Setor Data Penjualan ke Gaikindo
A3 Sportback dijual dengan harga Rp 665 juta (on the road Jakarta). Mobil ini terdiri atas enam pilihan warna, masing-masing Brilliant Black, Ibis White, Vegas Yellow, Floret Silver Metallic, Nano Grey Metallic, dan Tornado Red Metallic.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.