Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Mobil Tiba-tiba Terbakar, Bisa Jadi Ini Penyebabnya

Kompas.com - 08/01/2023, 15:41 WIB
|

TANGERANG SELATAN, KOMPAS.com - Kerap terjadi mobil terbakar dengan sendirinya, dalam artian tidak ada orang yang sengaja membakar mobil tersebut tapi kebakaran mobil tidak bisa dihindari.

Hal itu tentu saja telah terjadi masalah pada mobil. Karena sewajarnya, mobil tidak mungkin terbakar bila dalam kondisi normal atau baik-baik saja.

Baru-baru ini terdapat mobil terbakar di Pintu Tol Bintara Jaya Bekasi. Kejadian tersebut sempat menghambat laju lalu lintas karena cukup menarik perhatian pengguna jalan lainnya.

Baca juga: Kenali Salah Satu Penyebab Mobil Terbakar

Mengeluarkan api dan asap mobil milik Martin yang terbakar di SurabayaDok. Command Center Mengeluarkan api dan asap mobil milik Martin yang terbakar di Surabaya

Hal ini perlu diwaspadai karena marak terjadi kebakaran pada mobil yang terjadi tanpa disengaja. Setidaknya, perlu diketahui apa saja penyebab mobil bisa terbakar.

Foreman Nissan Bintaro Ibrohim, mengatakan mobil terbakar umumnya dimulai dari adanya kerusakan pada komponen mobil baik karena usia, insiden atau kelalaian pemilik mobil dalam memasang rangkaian listrik tambahan.

“Sebenarnya di dalam mesin ada pengaman untuk terjadinya korsleting, ada komponen yang dinamakan fuse atau sekring, dia akan terputus ketika terjadi arus listrik berlebih atau lebih besar dari batasnya,” ucap Ibrohim kepada Kompas.com, Minggu (8/1/2023).

Baca juga: Kejadian Lagi, Mobil Terbakar di SPBU Saat Mengisi Bensin

Ilustrasi mobil terbakar disebabkan korsleting listrik Dicky Aditya Wijaya Ilustrasi mobil terbakar disebabkan korsleting listrik

Dia mengatakan, hanya saja kabel yang mengalami korsleting kadang terkelupas duluan sebelum fuse memutuskan arus, terutama pada rangkaian listrik tambahan atau tidak standar.

“Fuse ini akan memanas bila terjadi arus berlebih sehingga akan putus sebagai pengaman, namun terkadang bisa saja karet pada kabel lebih dulu terkelupas, khususnya kabel tambahan yang tidak sesuai perhitungan pabrik, dengan demikian korsleting akan semakin meluas ke berbagai rangkaian listrik,” ucap Ibrohim.

Selain arus listrik yang berlebih, korsleting besar-besaran juga bisa terjadi ketika mobil mengalami kecelakaan yang menyebabkan kabel terkelupas.

Baca juga: Mobil Terbakar di Kota Malang, Api Muncul dari Karburator

Mobil Toyota Calya yang terbakar di Desa Menongo, Kecamatan Sukodadi, Lamongan, Jawa Timur, menjadi tontonan warga usai terbakar, Selasa (9/8/2022). *** Local Caption *** Mobil Toyota Calya yang terbakar di Desa Menongo, Kecamatan Sukodadi, Lamongan, Jawa Timur, menjadi tontonan warga usai terbakar, Selasa (9/8/2022).Dok. Damkar Lamongan Mobil Toyota Calya yang terbakar di Desa Menongo, Kecamatan Sukodadi, Lamongan, Jawa Timur, menjadi tontonan warga usai terbakar, Selasa (9/8/2022). *** Local Caption *** Mobil Toyota Calya yang terbakar di Desa Menongo, Kecamatan Sukodadi, Lamongan, Jawa Timur, menjadi tontonan warga usai terbakar, Selasa (9/8/2022).

“Saat kecelakaan bisa saja kabel terkelupas atau tergencet, sehingga itu akan memicu terjadinya korsleting yang ujung-ujungnya membuat kebakaran, selain kecelakaan kabel juga bisa terkelupas karena gigitan tikus,” ucap Ibrohim.

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Rekomendasi untuk anda
27th

Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!

Syarat & Ketentuan
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com