3. Jawaban MGPA Seandainya MotoGP Indonesia Terpaksa Ditunda
Pertamina Mandalika International Street Circuit, Lombok, masih dalam tahap pembenahan dan ditargetkan selesai 10 Maret 2022. Sebab, seri kedua MotoGP musim ini akan digelar pada 18-20 Maret 2022.
Tak sedikit yang mempertanyakan apakah pengaspalan ulang bisa berjalan tepat waktu dan aspalnya bisa bertahan. Tapi, selain aspal, faktor cuaca juga sangat mempengaruhi digelarnya Pertamina Grand Prix of Indonesia.
Contohnya, hujan deras yang terjadi pada malam digelarnya balapan MotoGP Qatar 2009. Akhirnya, balapan terpaksa diundur sehari menjadi Senin.
Baca juga: Jawaban MGPA Seandainya MotoGP Indonesia Terpaksa Ditunda
4. Sebelum ke Mandalika, Para Pebalap MotoGP Bertemu Jokowi di Jakarta
Tak terasa ajang MotoGP Mandalika yang digelar di Sirkuit Internasional Pertamina Mandalika akan berlangsung beberapa hari lagi, tepatnya pada 18-20 Maret 2022.
Rencananya, para pebalap yang berlaga di kelas MotoGP dijadwalkan untuk bertemu Presiden Joko Widodo sebelum menuju ke Lombok, NTB.
Perihal pertemuan Marc Marquez cs dengan Presiden Jokowi diungkapkan oleh Menteri BUMN, Erick Thohir. Pertemuan kabarnya akan digelar sebelum sesi latihan bebas pertama digelar.
Baca juga: Sebelum ke Mandalika, Para Pebalap MotoGP Bertemu Jokowi di Jakarta
5. Kronologi Kasus Penipuan Beli Mobil di DIler Honda MT Haryono
Unggahan calon konsumen yang mengaku ditipu oleh salah satu oknum sales Honda di kawasan MT Haryono, Jakarta Selatan, viral di media sosial.
Korban yang diketahui bernama Yunita Sari membagikan cerita melalui Instagram pribadinya bernama @_yunita_sari_. Yunita mengatakan penipuan tersebut terjadi pada Minggu (6/2/2022).
Kronologi penipuan itu bermula saat Yunita hendak membeli mobil baru pada Sabtu (5/2/2022). Yunita membuka situs OLX dan menemukan iklan mobil Honda Brio plus kontak petugas sales yang tertulis dari diler Honda di Jalan MT Haryono, Jakarta.
Baca juga: Kronologi Kasus Penipuan Beli Mobil di Diler Honda MT Haryono
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.