Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Seminggu Meluncur, Yamaha Fazzio Diklaim Terjual 2.000 Unit

Kompas.com - 08/02/2022, 14:01 WIB
Dio Dananjaya,
Azwar Ferdian

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com – Motor skutik hybrid Yamaha Fazzio yang meluncur pada Januari lalu, mendapatkan sambutan positif dari konsumen di Tanah Air.

Sejumlah diler mengaku kebanjiran pesanan, seperti Yamaha Mataram Sakti, grup diler motor Yamaha di Jawa Tengah dan Yogyakarta, yang mengklaim bisa membukukan total pesanan 500 unit.

Johanes B.M.S, Chief Yamaha DDS 3 (Jawa Tengah dan Yogyakarta), mengatakan, saat ini total jumlah pesanan Yamaha Fazzio Hybrid-Connected di kedua wilayah itu hampir mencapai 2.000 unit.

Baca juga: Tips Menyalip Menggunakan Mobil Transmisi Matik

“Ini luar biasa sekali. Animo masyarakat begitu besar dan ini sangat menggembirakan. Kehadiran Fazzio Hybrid-Connected membuat market sepeda motor Indonesia semakin bergairah, terbukti dari antusiasme tinggi dari konsumen,” ujar Johanes, dalam keterangan tertulis (7/2/2022).

Menurutnya, pesanan dari konsumen sudah muncul sebelum peluncuran skutik hybrid Yamaha Fazzio Hybrid-Connected di Semarang pada Minggu, 30 Januari 2022. Artinya dalam sepekan sebanyak 2.000 unit Fazzio telah dipesan konsumen.

“Dibekali keunggulan teknologi terbaru Blue Core Hybrid, Y-connect, dan berbagai fitur canggih lainnya, membuat motor ini menjadi pilihan baru yang dapat menjadi partner berkendara terbaik bagi konsumen,” ucap Johanes.

Baca juga: Malas Cuci Mobil Usai Kena Hujan, Siap-siap Komponen ini Rusak

Yamaha FazzioKOMPAS.com/ADITYO WISNU Yamaha Fazzio

Terkait dengan pesanan konsumen yang dilakukan sebelum peluncuran Fazzio Hybrid-Connected di Semarang pada Minggu, 30 Januari 2022, Yamaha secara simbolis telah mengirimkan 17 unit langsung kepada konsumen.

Sebelumnya, Manager Public Relation, YRA & Community PT Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM) Antonius Widiantoro, mengatakan, konsumen diminta bersabar dengan mengularnya inden Fazzio.

Anton menambahkan, pengiriman Fazzio sudah dimulai sejak Januari 2022. Menurutnya, waktu tunggu pengiriman skutik hybrid Fazzio berbeda-beda tergantung daerahnya.

“Kami mohon kesabaran konsumen untuk menunggu, karena kami akan berusaha untuk secepatnya mengirimkan unit Fazzio kepada konsumen sesuai dengan antrean di masing-masing diler,” ujar Anton kepada media di Bogor, beberapa waktu lalu.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau