Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tentukan Pilihanmu
0 hari menuju
Pemilu 2024
Kompas.com - 04/04/2021, 10:01 WIB
|

SOLO, KOMPAS.com - Surat Izin Mengemudi (SIM) dan Surat Tanda Nomor Kendaraan (STNK) merupakan dokumen penting yang harus dibawa ketika mengendarai kendaraan di jalan raya. 

Surat Izin mengemudi (SIM) merupakan bukti kompetensi mengemudi, dengan memiliki SIM pengemudi dianggap sudah bisa mengendarai kendaraan bermotor dan sudah memahami tata cara berlalu lintas.

 Baca juga: Mengapa Nama PO Bus di Sumatera Kerap Pakai Singkatan

Sedangkan untuk Surat Tanda Nomor kendaraan (STNK) merupakan bukti kepemilikan atas kendaraan bermotor tersebut. Dalam STNK terdapat keteragan kendaraan dan informasi mengenai pemiliknya.

Ilustrasi Surat Izin Mengemudi (SIM).polri.go.id Ilustrasi Surat Izin Mengemudi (SIM).

Saat ada pemeriksaan kelengkapan dokumen kendaraan, dua surat tersebut wajib dibawa oleh pengendara.

Kalau tidak membawa salah satu atau bahkan keduanya dianggap melanggar aturan yang berlaku.

Baca juga: Menhub Sebut Larangan Mudik Lebaran 2021 Dilakukan Secara Tegas

Lantas, bagimana jika yang dibawa hanya fotokopi dan bukan yang asli?

Kasatlantas Polresta Surakarta Kompol Adhytia Warman menjelaskan, dokumen yang dibawa pada saat berkendara harus yang asli.

Kalau tidak dapat menunjukkan yang asli maka polisi berhak untuk melakukan penindakan.

Baca juga: Mesin Yamaha M1 Jebol, Morbidelli Terpaksa Gunakan Mesin Baru

"Sesuai aturan yang berlaku, dokumen SIM dan STNK harus yang asli. Tidak sah jika menggunakan fotokopian terutama STNK, karena nanti dikhawatirkan kalau kendaraan yang digunakan tidak beres. Dalam artian bisa saja bukan kendaraan sendiri atau bahkan curian," kata Adhytia kepada Kompas.com, Sabtu (3/4/2021).

Petugas gabungan dari Samsat, Polisi, Jasa Raharja dan Bank DKI melakukan razia pengesahan Surat Tanda Nomor Kendaraan (STNK) di Jalan Tol Lingkar Luar Jakarta, pintu masuk tol Cengkareng Barat, Cengkareng, Jakarta Barat pada Rabu (25/7/2018).RIMA WAHYUNINGRUM Petugas gabungan dari Samsat, Polisi, Jasa Raharja dan Bank DKI melakukan razia pengesahan Surat Tanda Nomor Kendaraan (STNK) di Jalan Tol Lingkar Luar Jakarta, pintu masuk tol Cengkareng Barat, Cengkareng, Jakarta Barat pada Rabu (25/7/2018).

Untuk tindakan yang dilkukan oleh kepolisian jika tidak bisa menunjukkan SIM dan STNK saat ada pemeriksaan kepolisian, akan dilakukan penilangan di tempat.

Pengendara yang bersangkutan akan diberikan denda sesuai aturan yang berlaku.

Baca juga: Kalangan Selebritas Ramai Beli Matik Besar, Apa Keunggulannya?

Jika pengendara tidak membawa SIM maka STNK akan ditahan oleh kepolisian, sedangkan jika tidak membawa STNK maka kendaraan akan diamankan oleh petugas.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Rekomendasi untuk anda
27th

Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!

Syarat & Ketentuan
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke