JAKARTA, KOMPAS.com - Yamaha RX 125 Twin pernah dipasarkan di Indonesia pada 1975 hingga 1979. Motor 2-tak ini sekarang mulai populer lagi di antara pecinta motor klasik.
Populasi RX 125 Twin tak banyak di Indonesia, meskipun motor ini dipasarkan selama lima tahun. Sebab, perawatan motor 2-silinder lebih besar dibandingkan motor satu silinder.
Baca juga: Yamaha RX 125 Twin, Pesona 2-Silinder yang Tak Lekang Zaman
Mulyanto, pecinta motor klasik pemilik akun Instagram @motor_tua_jakarta, mengatakan, dirinya pernah merestorasi RX 125 Twin dan terjual dengan harga Rp 35 juta.
"Kalau yang termahal, setahu saya pemilik akun Instagram @scooteristmurphys pernah menjual RX 125 Twin dengan harga Rp 65 juta," ujar Mulyanto, saat dihubungi Kompas.com, belum lama ini.
Menurut Mulyanto, kondisi motor 2-tak 2-silinder tersebut seluruhnya orisinil. Maka itu, harganya bisa tembus Rp 65 juta.
Baca juga: Pesona Yamaha RX 125 Twin yang Layak Dikoleksi
"Sekarang ini, kalau yang masih bahan, pasarannya sih antara Rp 10 jutaan hingga Rp 19 jutaan. Sedangkan untuk yang sudah jadi atau direstorasi, ada di kisaran Rp 20 jutaan sampai Rp 35 jutaan, tergantung kondisi dan pajaknya," kata Mulyanto.
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.