Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Seluruh BUMN Sepakat Gunakan Skuter Listrik Gesits

Kompas.com - 18/08/2017, 20:06 WIB
Ghulam Muhammad Nayazri

Penulis

 

Bogor, KompasOtomotif - Kepastian soal produksi massal calon sepeda motor listrik Gesits semakin terang. Meski begitu, jauh sebelum ini ketika masih menjadi prototipe, pemesanan Gesits sudah mencapai puluhan ribu unit untuk Indonesia, perorangan atau instansi.

Dari update terbaru yang diinformasikan Muhammad Al Abdullah, CEO Garansindo Group di sela-sela acara penandatanganan kerjasama produksi Gesits bersama Wika, dirinya mengatakan kalau pemesanan sudah mencapai 25.000 unit.

Bahkan dirinya menyebut, kalau seluruh BUMN sepakat untuk juga ikut mendukung produk asli dalam negeri ini. Ini disebutnya dari hasil perbincangan dengan Dirjen Industri Logam, Mesin, Alat Transportasi dan Elektronik Kemenperin I Gusti Putu Suryawirawan dan Deputi BUMN bidang Usaha Pertambangan, Industri Strategis dan Media Fajar Harry Sampurno.

"Soal volume, sampai saat ini pemesan sudah sampai 25.000 unit, seperti dari Telkomsel, Kadin dan yang lainnya. Namun tadi berbincang dengan Pak Putu dan Pak Harry (kalau semua BUMN ingin menggunakannya," ujar pria yang kerap disapa Memet, Jumat (18/8/2017).

Soal Gesits yang tinggal menunggu waktu untuk dipasarkan, Memet memastikan kalau produknya tidak hanya bisa bersaing di industri dalam negeri, tetapi juga di kancah international. Ini juga yang mengarahkan masa depan Gesits untuk bisa diekspor ke negara lainnya.

"Memang tugas Garansindo adalah soal market, tapi sepanjang proses pembuatan prototipe ini juga kami ikut mengawal dan memastikan, kalau produk ini bisa diterima oleh pasar. Pengalaman kami selama 16 tahun di industri otomotif cukup memberikan sumbangsih besar untuk Gesits," ucap Memet.

"Soal rencama ekapor kami bermiat untuk menggapai pasar ASEAN saja. Namun bagaimanapun, kami masih akan fokus untuk memenuhi kebutuhan pasar dalam negeri terlebih dahulu," ucap Memet.

Garansindo Group bersama Institut Teknologi Sepuluh Nopember (ITS), sebagai salah satu penggagas proyek Gesits bersama resmi tanda tangani kontrak kerjasama produksi dengan PT Wika Industri dan Konstruksi. Ini membuat tahap komersialisasi proyek calon skuter listrik nasional, Gesits, semakin jelas dan pasti.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com