Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kisah Unik, Ferrari F512M Telah Ditemukan Setelah Hilang 28 Tahun

Kompas.com - 05/03/2024, 16:41 WIB
Gilang Satria,
Azwar Ferdian

Tim Redaksi

Sumber Carscoops


JAKARTA, KOMPAS.com - Ferrari F512M milik legenda Formula 1 asal Austria medio '80-an, Gerhard Berger, yang dicuri 28 tahun lalu telah ditemukan kembali di London, Inggris.

Kisah ini berawal pada tahun 1995 saat Grand Prix San Marino, Italia, berlangsung. Saat itu dua mobil Ferarri termasuk F512M milik Berger dicuri. Penyelidikan yang dilakukan oleh polisi kala itu mengungkapkan bahwa mobil tersebut langsung dibawa ke Jepang.

Baca juga: Bus Listrik JR Connexion Pertama Resmi Layani Rute PIK 2-Kelapa Gading

Dilansir dari Carscoops, pada 2023 mobil tersebut kemudian dibawa ke Inggris dengan harapan ingin dijual ke pengusaha asal Amerika Serikat.

Ferrari F512M milik legenda Formula 1 asal Austria, Gerhard Berger, yang dicuri 28 tahun lalu telah ditemukan kembali di London, Inggris.Foto: Carscoops.com Ferrari F512M milik legenda Formula 1 asal Austria, Gerhard Berger, yang dicuri 28 tahun lalu telah ditemukan kembali di London, Inggris.

Setelah melakukan pemeriksaan, pihak Ferrari kemudian menemukan bahwa mobil tersebut adalah mobil curian dan kemudian melaporkannya kepada polisi.

Unit Kejahatan Kendaraan Terorganisasi Kepolisian Metropolitan London melanjutkan laporan tersebut, kemudian melakukan penyelidikan global dan berhasil mengidentifikasi bahwa mobil tersebut milik Berger yang dicuri pada 1995.

Hanya dalam waktu empat hari setelah penyelidikan dimulai, polisi berhasil melacak dan menyita mobil tersebut untuk mencegahnya keluar lagi dari Inggris.

Baca juga: Pemicu Terjadinya Kebakaran Saat Pengangkutan Motor Listrik

Ferrari F512M milik legenda Formula 1 asal Austria, Gerhard Berger, yang dicuri 28 tahun lalu telah ditemukan kembali di London, Inggris.Foto: Carscoops.com Ferrari F512M milik legenda Formula 1 asal Austria, Gerhard Berger, yang dicuri 28 tahun lalu telah ditemukan kembali di London, Inggris.

Pemimpin penyidikan, polisi bernama Mike Pillbeam, menyatakan bahwa penyelidikan ini membutuhkan kerja keras dan melibatkan kontak dengan pihak berwenang di seluruh dunia.

Pillbeam mengatakan, penemuan kembali mobil yang dicuri nyaris 30 tahun lalu tersebut merupakan peristiwa yang luar biasa sebagai hasil kolaboratif dan kegigihan pihak berwenang.

Mobil ini bisa kembali ditemukan hasil kolaborasi polisi London berkat kerja sama antara Badan Kejahatan Nasional Inggris, Ferrari, dan diler mobil internasional.

Baca juga: Pengendara Motor yang Merokok Saat Berkendara Mengamuk karena Ditegur

Ferrari F512M milik legenda Formula 1 asal Austria, Gerhard Berger, yang dicuri 28 tahun lalu telah ditemukan kembali di London, Inggris.Foto: Carscoops.com Ferrari F512M milik legenda Formula 1 asal Austria, Gerhard Berger, yang dicuri 28 tahun lalu telah ditemukan kembali di London, Inggris.

Meski mobil telah ditemukan, penyelidikan terkait kasus pencurian ini masih berlangsung. Hingga saat ini, belum ada penangkapan yang dilakukan. Sedangkan mobil kedua yang dicuri di Grand Prix 1995 belum ditemukan.

Di sisi lain, sejak dulu Ferarri memang punya nilai jual tinggi. Maka dari itu, tak sedikit organisasi kejahatan pencurian mobil menargetkan pencurian supercar asal Italia tersebut untuk dijual ke seluruh dunia.

Saat ini di Inggris, nilai mobil F512M ditaksir mencapai 350.000 poundsterling atau sekitar Rp 7,1 miliar.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com