Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Update Daftar Harga Motor Bebek pada Maret 2023

Kompas.com - 05/03/2024, 14:41 WIB
Dio Dananjaya,
Azwar Ferdian

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com – Pada Maret 2024, harga sepeda motor bebek mulai mengalami penyesuaian harga. Tercatat ini adalah pertama kalinya motor berjenis moped naik harga pada tahun 2024.

Dilansir dari situs resmi masing-masing produsen (5/3/2024), saat ini baru Yamaha yang menaikkan harga jual bebeknya. Sementara itu, produsen lainnya masih mempertahankan harga lama.

Yamaha MX King 150, Jupiter Z1, dan Vega Force misalnya, mengalami kenaikan harga di kisaran Rp 200.000 sampai Rp 300.000.

Baca juga: Elf Terguling di Jalur Sarangan-Cemoro Sewu, Sopir Diduga Tak Paham Medan Jalan

Sementara itu, buat yang mencari motor bebek Honda, masih ada Revo, Supra X, Sonic 150R, Super Cub C125, sampai CT125 yang harganya masih sama seperti Februari lalu.

Kemudian, Suzuki All New Satria F150, yang sebetulnya masuk ke dalam kategori ayam jago harganya masih Rp 28,6 juta

Sedangkan buat bebek TVS, masih ada Neo XR dan Rockz yang masing-masing dijual Rp 14.300.000 dan Rp 16.150.000.

Baca juga: Cek Kondisi Mobil Bekas Bisa Dilihat dari Sabuk Pengaman

Berikut ini harga motor bebek per Maret 2023:

Honda
Revo Fit: Rp 16.020.000
Revo X: Rp 17.731.000
Supra X 125 Spoke FI: Rp 19.100.000
Supra X 125 CW FI: Rp 20.215.000
Supra GTR 150 Sporty: Rp 25.180.000
Supra GTR 150 Exclusive: Rp 25.430.000
Sonic 150R Activo Black: Rp 25.520.000
Sonic 150R Energetic Red: Rp 25.520.000
Sonic 150R Aggresso Matte Black: Rp 25.925.000
Sonic 150R Honda Racing Red: Rp 25.925.000
Super Cub C125: Rp 77.160.000
CT 125: Rp 81.400.000

Baca juga: Baru Kembali Jadi Damkar Depok, Sandi Butar Butar Sudah Dapat Empat Surat Peringatan

Yamaha
MX King 150: Rp 26.125.000, dari sebelumnya Rp 25.870.000
Jupiter Z1: Rp 19.990.000, dari sebelumnya Rp 19.790.000
Vega Force: Rp 18.175.000, dari sebelumnya Rp 17.915.000

Suzuki
All New Satria F150: Rp 28.600.000

TVS
Neo XR Rp 14.300.000
Rockz Rp 16.150.000

*Harga OTR Jakarta
*Harga berbeda di tiap daerah
*Harga bisa berubah sewaktu-waktu
*Harga situs resmi

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Berikan Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE
Baca tentang


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi Akun
Proteksi akunmu dari aktivitas yang tidak kamu lakukan.
199920002001200220032004200520062007200820092010
Data akan digunakan untuk tujuan verifikasi sesuai Kebijakan Data Pribadi KG Media.
Verifikasi Akun Berhasil
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau