Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kymco KRV, Skutik dengan Lengan Ayun Motor Sport

Kompas.com - 27/11/2020, 17:21 WIB
Gilang Satria,
Azwar Ferdian

Tim Redaksi

TAIPAEI, KOMPAS.com - Kymco meluncurkan tiga skutik baru secara global. Salah satunya ialah Kymco KRV, skutik untuk rutinitas kaum urban berdesain sporty.

Berbeda dengan mayoritas skutik yang memakai lengan ayun tunggal yang merangkap rumah CVT, maka Kymco KRV memakai swingarm seperti motor sport.

Baca juga: Selisik Skuter Listrik Baru Kymco F9 yang Sporty

Kymco KRVFoto: Istimewa Kymco KRV

Transfer daya ke roda belakang memakai belt alias sabuk. Kymco mengatakan dengan sabuk perpindahan tenaga lebih responsif serta tidak berisik.

“Saat kami terus berkreasi kendaraan pribadi yang memenangkan hati konsumen di seluruh dunia, sekarang waktu untuk bergairah!," kata Allen Ko, Chairman of Kymco Group dalam rilis resmi, Kamis (27/11/2020).

Kymco KRVFoto: Istimewa Kymco KRV

Suspensi belakang monoshock yang dapat disetel sesuai keinginan pengendara. Sehingga memberikan gaya berkendara yang lebih baik.

Baca juga: Kymco Luncurkan DT X360, Skutik Adventure Crossover Pertama

Selain itu Kymco KRV dilengkapi dengan berbagai tambahan fitur kenyamanan, mulai dari fitur ABS, TCS, lampu LED dan smart key system (SKS) alias keyless.

Kymco KRVFoto: Istimewa Kymco KRV

Kymco KRV mengusung mesin 174cc, 4-tak, silinder tunggal berpendinginan cairan. Mampu menghasilkan 12,3 kw pada 7.500 rpm dan torsi 15,68 Nm pada 6.000 rpm.

Meski sudah resmi diperkenalkan Kymco belum merilis harga. Belum diketahui juga kapan skutik sport urban bakal dijual di diler, termasuk di Indonesia.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau