Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Menilik Fitur Royal Alloy GP200S

Kompas.com - 15/07/2020, 15:21 WIB
Donny Dwisatryo Priyantoro,
Azwar Ferdian

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Royal Alloy merupakan skuter matik (skutik) dengan tampilan retro, khas motor Eropa. Namun, bukan berarti fitur-fitur yang disematkan menjadi minim seperti motor jadul.

Pada GP200S, bisa dibilang sudah menggunakan fitur dengan teknologi yang modern. Di bagian penerangannya, semua sistem pencahayaan skutik ini sudah menggunakan LED yang diklaim lebih awet atau panjang usia pakainya.

Baca juga: Royal Alloy GP200S Mengaspal Dalam Senyap

Beralih ke area kemudi, GP200S sudah menggunakan panel meter digital. Informasi yang ditampilkan cukup lengkap, seperti spidometer, takometer, indikator bensin, suhu mesin, odometer, dan lainnya. Disediakan pula beberapa lampu indikator di bagian bawah layar.

Royal Alloy GP200SKompas.com/Donny Royal Alloy GP200S

Turun lagi ke bagian kunci kontak. Sayangnya, GP200S masih menggunakan kunci kontak model konvensional. Sistem kunci yang digunakan masih tanpa pengaman, belum pakai teknologi immobilizer. Bahkan, tanpa pengaman magnet yang sudah menjadi fitur keamanan standar pada skutik Jepang entry level.

Di bagian bawah jok, digunakan seluruhnya untuk tangki bensin, sistem kelistrikan, dan mesin. Tidak ada ruang penyimpanan, seperti pada Vespa 2-tak. Bahkan, Vespa jadul pun masih memberikan bagasi penyimpanan di bodi samping atau biasa disebut tepong.

Royal Alloy GP200SKompas.com/Donny Royal Alloy GP200S

Ruang penyimpanan hanya ada di bagian tengah saja. Luasnya cukup untuk menampung jas hujan yang tidk terlalu tebal dan beberapa barang berukuran kecil lainnya. Di bagian kanan, sudah terdapat soket pengecasan. Modelnya sudah bisa langsung dicolok kabel USB, tidak perlu menggunakan car charger.

Komponen lain yang bisa disebut termasuk fitur kenyamanan adalah sokbrekernya. Royal Alloy GP200S menggunakan sokbreker depan ganda dengan model seperti sokbreker belakang motor pada umumnya. Tingkat kekerasan pernya bisa diatur sesuai selera pengendara.

Royal Alloy GP200SKompas.com/Donny Royal Alloy GP200S

Di bagian sistem pengereman, skutik retro ini sudah dibekali dengan teknologi Anti-lock Braking System (ABS). Saat motor melaju cukup kencang dan tuas rem depan atau belakang ditarik tiba-tiba dan sekuat-kuatnya, ABS bekerja dengan baik dan cukup halus pengeremannya.

Royal Alloy GP200SKompas.com/Donny Royal Alloy GP200S

Utomocorp selaku importir Royal Alloy menghadirkan enam pilihan warna untuk GP200S, antara lain Matt Bronze, Pearl White, Flame Red, Sherwood Green, Matt Black, dan Midnight Grey. Skutik bergaya klasik ini dibanderol Rp 95 juta (OTR Jakarta).

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com