Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Hyundai Siap Rilis Mobil Hybrid Sebelum Akhir 2024

Kompas.com - 04/09/2024, 20:01 WIB
Muh. Ilham Nurul Karim,
Aditya Maulana

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Hyundai Motors Indonesia (HMID) telah mengonfirmasi akan menghadirkan serangkaian produk baru, termasuk mobil dengan teknologi hybrid, yang diperkirakan akan diluncurkan sebelum akhir 2024.

Setidaknya ada empat model yang dipersiapkan untuk pasar Indonesia, yaitu Hyundai Santa Fe Hybrid, Hyundai Tucson, Hyundai Inster, dan Hyundai Kona N-Line.

Chief Operating Officer (COO) Hyundai Motors Indonesia, Fransiscus Soerjopranoto, menegaskan bahwa langkah ini diambil untuk menjawab kebutuhan pasar Indonesia yang terus berkembang.

Baca juga: Menjajal Efisiensi dan Kenyamanan Toyota Rav4 GR Sport PHEV

"Kita mengikuti market. Apa yang sedang diminati ya kita ikuti. Kita terus melakukan studi terkait kebutuhan masyarakat Indonesia dan Hyundai berupaya mengikutinya. Kita tahu saat ini Hyundai ada yang mobil bensin, ada mobil bertenaga listrik, bahkan ada yang hybrid," kata Fransiscus Soerjopranoto saat peluncuran Hyundai Jump School di Jakarta Selatan, Selasa (3/9/2024).

Hyundai Santa fe Hybrid.Hyunda.com Hyundai Santa fe Hybrid.

Lebih lanjut, Fransiscus menjelaskan bahwa Hyundai sedang dalam tahap pengujian dan studi pasar untuk produk-produk ini.

"Kita sedang studi. Beberapa produk kita yang di luar, jika memungkinkan, akan kita bawa masuk ke Indonesia. Tentu demi market 1 juta," katanya.

Baca juga: Ini Alasan Tesla Enggan Berinvestasi di Indonesia

Sejauh ini Hyundai telah memasarkan mobil bensin, diesel, dan listrik di Indonesia. Jika rencana merilis produk hybrid terjadi, Hyundai Santa Fe Hybrid kemungkinan menjadi model pertama.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Selamat, Kamu Pembaca Terpilih!
Nikmati gratis akses Kompas.com+ selama 3 hari.

Mengapa bergabung dengan membership Kompas.com+?

  • Baca semua berita tanpa iklan
  • Baca artikel tanpa pindah halaman
  • Akses lebih cepat
  • Akses membership dari berbagai platform
Pilihan Tepat!
Kami siap antarkan berita premium, teraktual tanpa iklan.
Masuk untuk aktivasi
atau
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau