Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Biaya Servis Kia EV9 GT-Line Hingga 100.000 Km, Per Bulan Rp 131.000

Kompas.com - 18/03/2024, 09:02 WIB
Donny Dwisatryo Priyantoro,
Agung Kurniawan

Tim Redaksi

Pada servis kali ini, suku cadang yang diganti bukan hanya filter AC. Tapi, cairan rem juga sudah perlu dilakukan pergantian dan dibutuhkan 2 botol atau 0,6 liter. Komponen ini selanjutnya akan diganti setiap mobil menempuh jarak hingga 40.000 Km.
Total biaya : Rp 393.800

Servis 6 atau 50.000 Km

Pada servis keenam, tidak ada suku cadang yang perlu diganti secara berkala. Biaya jasanya juga belum dibebankan ke konsumen alias masih gratis.

Baca juga: Spesifikasi Mobil Listrik Kia EV9 GT Line, Harga Nyaris Rp 2 Miliar

Servis 7 atau 60.000 Km

Pada servis ketujuh, biaya jasa sudah mulai dibebankan ke konsumen sebesar Rp 992.000. Sedangkan untuk suku cadang yang perlu diganti, hanya filter AC dan Reduction Gear Oil sebanyak 8 liter. Total biaya: Rp 3.133.800

Servis 8 atau 70.000 Km

Pada servis kedelapan, tidak ada suku cadang yang perlu diganti. Mekanik hanya melakukan pengecekan pada setiap komponen dan biaya jasanya sebesar Rp 310.000. Total biaya: Rp 310.000.

Kia EV9 GT-LineKompas.com/Donny Kia EV9 GT-Line

Servis 9 atau 80.000 Km

Untuk servis kesembilan, suku cadang yang perlu diganti cukup banyak, yakni filter AC, cairan rem, dan coolant atau cairan pendingin sebanyak 5 galon. Biaya jasa pada servis kali ini dipatok Rp 1.085.000. Total biaya: Rp 2.393.800.

Servis 10 atau 90.000 Km

Pada periode ini, sama seperti servis kedelapan. Tidak ada suku cadang yang diganti dan hanya pengecekan biasa. Untuk biaya jasanya juga sebesar Rp 310.000. Total biaya: Rp 310.000.

Baca juga: Kia Luncurkan Sonet Night Edition, Dijual Terbatas

Lampu depan Kia EV9 GT-LineKompas.com/Donny Lampu depan Kia EV9 GT-Line

Servis 11 atau 100.000 Km

Setelah mobil menempuh jarak hingga 100.000 Km, suku cadang yang perlu diganti hanyalah filter AC. Untuk biaya jasanya, konsumen akan dibebankan sebesar Rp 682.000. Total biaya: Rp 991.800.

Sehingga, jika ditotal seluruh pengeluaran untuk biaya perawatan EV9 GT-Line hingga 100.000 Km, dibutuhkan biaya sebesar Rp 7.843.000. Jarak tempuh 100.000 Km biasanya sama dengan pemakaian mobil selama 5 tahun.

Kia EV9 GT-LineKompas.com/Donny Kia EV9 GT-Line

Artinya, setiap tahunnya konsumen perlu mengeluarkan Rp 1.568.600. Jika dibagi lagi per bulan, maka biaya yang dikeluarkan adalah Rp 130.716 (dibulatkan menjadi Rp 131.000). Tapi, dengan catatan, harga suku cadang dapat berubah sewaktu-waktu.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com