JAKARTA, KOMPAS.com - Rumors tentang Hyundai Ioniq 5 N semakin santer. Mobil listrik tersebut kabarnya akan mendapat performa setara supercar dan akan meluncur 2023.
Dikutip dari Autoexpress.co.uk, Selasa (4/10/2022), mobil listrik yang ramah keluarga tersebut akan disematkan teknologi dari N Vision 74 dan RN22e. Keduanya adalah mobil konsep yang belum lama ini dirilis Hyundai.
Divisi Hyundai N belakangan ini berkembang sangat cepat berkat performa i20 N dan i30 N di ajang balap. Dengan adanya Ioniq 5 N, maka mobil tersebut akan menjadi mobil listrik pertama di keluarga N.
Baca juga: Baru Sebulan, Air EV Rebut Posisi Mobil Listrik Terlaris dari Ioniq 5
Detail dari Ioniq 5 N belum diketahui, namun Hyundai sudah mengonfirmasii bahwa mobil tersebut akan dijual pada 2023. Selain itu, mobil konsep RN22e juga akan berperan dalam pengembangannya.
Beberapa kali mobil listrik yang diduga Ioniq 5 N sudah tertangkap kamera. Spyshot terakhir mengindikasikan bahwa crossover tersebut akan mendapat ubahan di bagian eksterior.
Selain itu, dari segi dimensi juga akan dibuat lebih lebar dan lebih rendah dibanding versi standar.
Desain lampu depan diyakini akan tetap sama, tapi bagian bumper akan berbeda dengan air intake yang lebih banyak. Tentunya, itu berguna untuk membantu pendinginan baterai.
Lalu, pada bagian kaki-kaki, Hyundai akan menyematkan rem yang lebih besar dan pelek alloy. Sementara buritannya, akan diberikan spoiler yang besar dan diffuser yang baru.
Baca juga: Respons Hyundai Soal Cat Ioniq 5 yang Mengelupas
Untuk interiornya, diyakini akan dibuat lebih sporty, tapi tetap mempertahankan material daur ulang. Bahkan, dikabarkan juga akan menggunakan sasis berbeda.
Fitur yang akan disematkan juga tak kalah menarik, mulai Drift Mode, suara buatan, hingga N e-shift yang bisa mereplikasi getaran untuk memberikan sensasi pindah gigi seperti di mobil manual.
Terkait performa, Ioniq 5 N akan mendapatkan baterai 77,4 kWh dan dual motor. Kombinasi tersebut juga digunakan pada Kia EV6 GT yang dapat menghasilkan tenaga hingga 577 tk dan torsi 740 Nm.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.