JAKARTA, KOMPAS.com – Honda Motor akhirnya merilis bocoran All-New Step WGN e:HEV yang akan segera diluncurkan pada tanggal 7 Januari 2022 mendatang. Mobil ini disinyalir bakal jadi pesaing Toyota Voxy dan Nissan Serena jika meluncur di Indonesia.
Generasi keenam dari Step WGN ini akan hadir dalam dua varian yakni Step WGN Air dan Step WGN Spada. Pada teaser-nya, Honda memperlihatkan All-New Step WGN akan hadir dengan ruang interior yang luas yang dapat dinikmati seluruh keluarga.
Dalam keterangan resminya (30/12/2021), Honda mengungkapkan bahwa Step WGN terbaru bakal dilengkapi mesin e:HEV yang menghasilkan pengendaraan mulus dan ramah lingkungan.
Baca juga: Bus Tingkat PO Agung Sejati, Dicat Ulang Karoseri Laksana
Seperti diketahui, Step WGN pertama kali diluncurkan di Jepang pada Mei 1996. Mobil ini diluncurkan dengan ukuran serta fungsi yang sesuai dengan kebutuhan para keluarga di Jepang yang menetapkan standar baru untuk mobil keluarga.
Keunggulan mobil ini datang dari ruang lapang pada interior, lantai rendah serta headroom tinggi yang cukup untuk delapan orang dewasa.
Poin lainnya adalah mobil ini memiliki berbagai pengaturan tempat duduk di mana seluruh keluarga dapat bersantai dengan nyaman, serta dengan mudah untuk memasukkan dan mengeluarkan barang-barang dari bagasi yang berukuran besar.
Baca juga: Pengemudi Wajib Tahu Durasi Aman Saat Berkendara Jarak Jauh
Jika benar bakal meluncur di Indonesia, mobil ini jelas jadi pengganti sepadan bagi Odyssey yang sudah discontinue di Indonesia.
Mobil ini juga bisa menjadi pilihan buat konsumen yang memilih Toyota Alphard maupun Hyundai Staria.
Apalagi, generasi kelima Step WGN yang mulai diperkenalkan pada April 2015 telah dilengkapi dengan sistem hybrid dan Honda SENSING.
Sehingga kemunculan model baru dari mobil ini layak ditunggu konsumen Tanah Air yang mendambakan MPV lapang dengan sejumlah teknologi canggih.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.