Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Rumors Toyota Sematkan Teknologi Hybrid buat Avanza dan Vios

Kompas.com - 27/10/2021, 08:02 WIB
Dio Dananjaya,
Agung Kurniawan

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com – Toyota kabarnya bakal memperluas penggunaan teknologi hybrid ke model-model entry level, dengan e-Smart Hybrid yang sebelumnya sempat dikenalkan pada Daihatsu Rocky facelift.

Menurut Autoindustriya (26/10/2021), Toyota akan memproduksi teknologi e-Smart Hybrid di Toyota Avanza dan Vios.

Belum diketahui kapan mobil ini akan meluncur. Namun disebutkan bahwa Toyota juga akan mengerjakan model hybrid untuk Fortuner, Hilux, dan Innova.

Baca juga: Ramai Soal Pelat Mobil RFS yang Dipakai Rachel Venya, Ini Aturannya

Spyshot Daihatsu Rocky faceliftcreative311.com Spyshot Daihatsu Rocky facelift

Seperti diketahui, Daihatsu Jepang telah mengumumkan bakal menghadirkan Rocky facelift, yang memiliki varian hybrid, pada November 2021.

Penampakan Rocky hybrid pun sudah mulai banyak beredar di internet. Terakhir, mobil ini bahkan tertangkap kamera sedang diuji coba di Kuala Lumpur, Malaysia.

Dilansir dari Creative Tren, Rocky yang mengusung teknologi e-Smart Hybrid menggunakan mesin 1.200 cc berkode WA-VEX.

Baca juga: Siap-siap, Kendaraan Tidak Lulus Uji Emisi Bisa Didenda Rp 500.000

Ilustrasi Daihatsu Rocky HybridCREATIVE311.com Ilustrasi Daihatsu Rocky Hybrid

Sebuah pengembangan dari mesin WA-VE milik Rocky 1.2 liter 3-silinder yang sudah meluncur di Indonesia, dengan tenaga sebesar 86 ps atau setara 84 tk dan torsi 105 Nm.

Sementara itu, Paultan juga menyebutkan bahwa mesin ini bakal diadopsi juga oleh generasi baru dari MPV dan sedan di segmen-B lansiran Toyota.

Artinya, setelah dipakai pada Rocky dan Raize, kemungkinan besar mesin berteknologi e-Smart Hybrid itu bakal disematkan juga pada Avanza maupun Vios baru yang rumornya bakal meluncur.

Konsep e-Smart Hybrid merupakan teknologi yang biasa disebut dengan julukan mild hybrid. Jadi, baterai dan motor listrik yang digunakan relatif kecil ukurannya. Strategi ini masuk akal, karena Avanza merupakan LMPV yang punya sensitivitas tinggi pada harga jual.

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau