JAKARTA, KOMPAS.com - Ada banyak moda transportasi yang bisa digunakan untuk melakukan perjalanan dari Jakarta menuju Lampung. Untuk perjalanan via jalur darat dengan transportasi umum, bus Antar Kota Antar Provinsi (AKAP) masih jadi salah satu pilihan utama sebagian masyarakat.
Salah satu perusahaan yang menyediakan layanan transportasi bus AKAP adalah Damri. Perusahaan dengan nama panjang Djawatan Angkutan Motor Republik Indonesia ini melayani perjalanan trayek Jabodetabek-Lampung dengan beberapa kelas layanan.
Total ada 3 kelas layanan yang ditawarkan Damri pada trayek lintas pulau ini, yakni kelas layanan bisnis, eksekutif, dan royal class.
Baca juga: Daftar Sedan Bekas Rp 50 Jutaan di Bandung
Kelas layanan paling murah ialah kelas bisnis. Fasilitas yang ditawarkan untuk penumpang jelas tidak sebanyak kelas layanan lainnya.
Pada kelas bisnis, penumpang akan mendapatkan kursi reclining seat konfigurasi 2-2 tanpa ada sandaran kaki. Selain itu terdapat pula AC dan toilet.
Sementara pada kelas layanan eksekutif, penumpang akan mendapatkan kursi reclining seat yang telah dilengkapi sandaran kaki. Konfigurasi tempat duduknya masih sama seperti kelas bisnis. Selain AC dan toilet, armada bus kelas eksekutif milik Damri ini juga dilengkapi dengan koneksi wifi.
Baca juga: Hitung Biaya Kepemilikan Hyundai Kona Electric Sampai 5 Tahun
Lantas yang terakhir ialah kelas termewah yang ditawarkan Damri, yakni royal class. Dengan kursi reclining seat dan sandaran kaki, konfigurasi tempat duduk di kelas ini adalah 2-1. Jarak antar kursi diatur agar lebih lega.
Tidak hanya AC, toilet, dan koneksi wifi, ada pula fasilitas kursi pijat refleksi, smoking room, dan coffee maker.
Untuk bisa naik bus Damri, penumpang wajib untuk menyertakan surat keterangan hasil negatif tes PCR atau Antigen yang berlaku 1x24 jam sebelum keberangkatan. Tentu ini jadi syarat standar untuk melakukan perjalanan lintas daerah selama masa pandemi.
Baca juga: Bahas Interior Daihatsu Rocky 1.2L ADS dan 1.0L ASA
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.