Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

[POPULER OTOMOTIF] Makin Galak, Kemenhub Potong 10 Truk ODOL di Bogor | Polisi Akan Tilang Mobil Pelat RFS dan Sejenisnya jika Langgar Aturan

Kompas.com - 26/03/2021, 06:02 WIB
Aprida Mega Nanda,
Aditya Maulana

Tim Redaksi

3. Mau Tahu Kena Tilang Elektronik atau Tidak? Begini Caranya

Tahap pertama tilang elektronik atau Electronic Traffic Law Enforcement (ETLE) secara nasional resmi diberlakukan sejak 23 Maret 2021 lalu.

Melalui sistem tersebut, para pengendara yang melanggar aturan berlalu lintas bakal diberi tahu pelanggarannya melalui pesan elektronik atau diantar ke rumah.

Bagi pengendara yang merasa ragu kena tilang atau tidak bisa mengeceknya sendiri. Caranya adalah memeriksa situs etle-pmj.info.

Baca juga: Mau Tahu Kena Tilang Elektronik atau Tidak? Begini Caranya

4. Cerita PO Harapan Jaya, Kuda Oranye Asal Tulungagung

Membahas Perusahaan Otobus (PO) di Indonesia, tentunya salah satu yang tidak bisa dilewatkan adalah PO Harapan Jaya. PO asal Tulungagung, Jawa Timur ini pun memiliki livery khas kombinasi warna putih dan oranye serta lukisan kuda di lambung bus bagian belakang.

Melansir dari website PO Harapan Jaya, PO dengan julukan kuda oranye ini didirikan sejak tahun 1977 oleh almarhum Harjaya Cahyana.

Pada saat itu, PO Harapan Jaya baru memiliki tiga armada yang melayani trayek Tulungagung – Kediri – Surabaya Pergi Pulang (PP).

Memiliki respon yang baik dari masyarakat, PO Harapan Jaya mulai merambah ke bus Antar Kota Antar Provinsi (AKAP) dengan membuka trayek baru Tulungagung – Jakarta pada tahun 1993.

Baca juga: Cerita PO Harapan Jaya, Kuda Oranye Asal Tulungagung

Potongan video perampasINSTAGRAM/ROMANSASOPIRTRUCK Potongan video perampas

5. Maraknya Perampasan Sopir Truk di Wilayah Tanjung Priok

Sebuah video yang diunggah pada akun Romansa Sopir Truck di Instagram memperlihatkan kejadian perampasan pada pengemudi truk. Berdasarkan keterangan di video, kejadian ini terjadi di Jalur Tanjung Priok, Jakarta Utara.

Pada kejadian ini terlihat dua orang perampas yang naik bahkan sampai memasukkan setengah badannya ke kabin truk. Terlihat mereka berhasil merampas telepon genggam milik pengemudi.

Melihat dari kolom komentar, kejadian serupa memang sering terjadi di daerah tersebut. Bahkan beberapa orang berkomentar kalau aksi ini sudah meresahkan dan merasa iba kepada sang pengemudi.

Menanggapi kejadian ini, Wakil Ketua Asosiasi Pengusaha Truk Indonesia (Aptrindo) Jawa Tengah dan DIY Bambang Widjanarko mengatakan, kalau perampas sudah sampai naik ke kabin, mereka bisa mengancam sopir untuk mengambil apa saja yang ada di dalamnya.

Baca juga: Maraknya Perampasan Sopir Truk di Wilayah Tanjung Priok

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com