Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Meteor 350 Segera Meluncur, Royal Enfield Siapkan Aksesori Khusus

Kompas.com - 03/03/2021, 11:02 WIB
Donny Dwisatryo Priyantoro,
Agung Kurniawan

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Royal Enfield sudah membuka jalur pemesanan untuk motor terbaru yang siap meluncur, yakni Meteor 350. Selain itu, akan dihadirkan juga aksesori khusus untuk motor bergaya cruiser tersebut.

Dengan nuansa klasik yang kental, motor Royal Enfield banyak dijadikan sebagai bahan untuk membangun motor custom. Melihat tren ini, Royal Enfield kemudia melihat peluang dan mau memperluas pasar lewat jualan aksesori khusus.

Baca juga: Royal Enfield Meteor 350 Meluncur di Indonesia Bulan Depan

Vimal Sumbly, Head of International Business APAC, Royal Enfield, mengatakan, dengan motor ini, konsumen dapat melakukan banyak hal. Termasuk menggunakan aksesori pada motor.

Royal Enfield Meteor 350Foto: Motorbeam Royal Enfield Meteor 350

"Dengan Meteor, ada satu set aksesori yang bagus. Jadi, Anda dapat membeli beberapa aksesoris umum, garansi Anda tetap berjalan dan Anda bisa modifikasi sepeda motornya," ujar Vimal, kepada Kompas.com, belum lama ini.

Vimal menambahkan, inilah pertama kalinya aksesori resmi dari Royal Enfield yang memiliki garansi yang bisa berjalan beberapa tahun.

Baca juga: Royal Enfield Meteor 350 Bisa Dipesan, Harga di Bawah Rp 100 Juta

"Namun, selain itu, kami ingin menunjukkan kepada orang-orang apa yang dapat Anda lakukan dengan Royal Enfield," kata Vimal.

Meski jadwal peluncuran sudah dibeberkan, tapi Royal Enfield masih belu mau merinci harga Meteor 350. Tapi, melihat harga pre booking di Tokopedia, motor ini akan dibanderol di bawah Rp 100 juta.

"Saya yakin konsumen akan sangat menyukai performa Meteor. Menurut kami, segmen untuk motor 350 cc akan semakin besar di tahun-tahun mendatang di Indonesia," ujar Vimal.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau