Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

AC Mobil Keluarkan Hawa Panas, Mungkin Ini Penyebabnya

Kompas.com - 13/07/2020, 15:36 WIB
Aprida Mega Nanda,
Azwar Ferdian

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Adalah hal yang wajar jika pemilik mobil sangat bergantung pada Air conditioner alias AC, sebab kondisi kabin yang panas tentu akan mengurangi rasa nyaman saat berkendara.

Tidak sedikit pemilik mobil yang kebingungan dan tidak tahu harus berbuat apa, apabila AC mobil mendadak tidak sejuk bahkan mengeluarkan hawa panas.

Business Development Rotary Bintaro, Kelvin Ong, mengatakan, AC mobil yang tiba-tiba mengeluarkan hawa panas bisa beragam penyebabnya.

“Bisa dari heather bermasalah, AC-nya rusak, temperatur mesin naik, dan sebagainya,” ujar Kelvin saat dihubungi Kompas.com, Senin (13/7/2020).

Baca juga: Kaca Spion Elektrik Memang Nyaman, tetapi Ada Kelemahan

Kompresor AC mobil copotan. Hati-hati memilih.KompasOtomotif-Donny Apriliananda Kompresor AC mobil copotan. Hati-hati memilih.

Namun yang kerap menjadi penyebab adalah adanya masalah pada bagian komponen magnetic clutch. Komponen ini memiliki fungsi menghubungkan kompresor AC dengan putaran mesin.

Magenetic cluth yang bermasalah bisa ditunjukan dengan beberapa gejala. Pertama adalah blower AC tetap hidup, tapi embusan AC tiba-tiba terasa panas dan disusul putaran mesin yang meningkat sekitar 1.000 rpm sampai 1.500 rpm.

Baca juga: Mitos atau Fakta, Power Steering Hidrolik Lebih Tahan Banjir?

“Biasanya AC akan dimatikan beberapa saat, setalah dinyalakan suhu AC kembali normal,” kata Kelvin.

Kedua, keluhan AC yang panas secara tiba-tiba mayoritas terjadi saat kendaraan terjebak kemacetan saat melaju kencang di jalan tol.

Jika kondisi ini sudah terjadi, Kelvin menyarankan pemilik kendaraan sebaiknya lakukan pengecekan ke bengkel terdekat agar bisa diketahui apa penyebabnya.

“Sebab kondisi tersebut merupakan indikasi adanya kerusakan pada komponen AC, jadi agar tidak semakin parah harus segera di bawa ke bengkel terdekat,” ucapnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com