Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Imbas Pandemi Corona, Dorna Bakal Bantu Gaji Tim Satelit MotoGP

Kompas.com - 05/04/2020, 18:01 WIB
Gilang Satria,
Azwar Ferdian

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Imbas penyebaran virus corona membuat jadwal penyelenggaraan MotoGP 2020 terkatung-katung. Sehingga berimbas pada pendapat para tim satelit atau tim kecil dengan dana terbatas.

Sesuai janjinya, Dorna Sport akhirnya menawarkan bantuan keuangan kepada semua tim MotoGP independen. Seperti LCR, Pramac, Avintia, Petronas SRT, Tech3 dan Gresini Aprilia, serta tim-tim di Moto2 dan Moto3.

Baca juga: 5 Pebalap Tersukses Honda Sepanjang Masa

Para tim satelit akan mendapat tunjangan dari Dorna Sport. Total biaya yang akan dikucurkan mencapai Rp 160 miliar dan setidaknya bisa untuk membayar tim-tim satelit selama tiga bulan ke depan.

Jack Miller saat naik podium di sirkuit Austin, Texas.Donny Dwisatryo Priyantoro Jack Miller saat naik podium di sirkuit Austin, Texas.

Seri perdana MotoGP seharusnya digelar awal Maret 2020. Tapi akhirnya batal dan hanya melombakan dua kelas yaitu Moto2 dan Moto3.

Penundaan balapan pun terus terjadi di seri-seri berikutnya. Setelah akhirnya seri Jerez ikut ditunda, Dorna belum lagi merilis jadwal balapan, padahal tim-tim harus balapan agar bisa menghasilkan uang dan mengikuti kejuraan.

Baca juga: Lawan Covid-19, PO Sumber Alam Lelang Bus Mulai Rp 250 Juta

Saat ini, ada 11 tim bersaing di MotoGP, terdiri dari lima tim pabrikan dan enam tim satelit. Tim pabrikan terdiri dari Yamaha, Honda, Ducati, Suzuki, dan KTM.

Adapun satelit yakni Petronas SRT Yamaha, Pramac Ducati, Avintia Ducati, Tech3 dan Gresini Aprilia. Aprilia memang pengecualian, sebab walaupun tim pabrikan tapi ikut dalam pengembangan Gresini sejak 2015.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Selamat, Kamu Pembaca Terpilih!
Nikmati gratis akses Kompas.com+ selama 3 hari.

Mengapa bergabung dengan membership Kompas.com+?

  • Baca semua berita tanpa iklan
  • Baca artikel tanpa pindah halaman
  • Akses lebih cepat
  • Akses membership dari berbagai platform
Pilihan Tepat!
Kami siap antarkan berita premium, teraktual tanpa iklan.
Masuk untuk aktivasi
atau
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau