“Kalau di Pajero Sport, engine check nyala pasti bikin panik. Padahal itu karena filter solar mulai kotor, penyakitnya memang seperti itu. Kalau sudah diganti, langsung mati lagi indikatornya,” ucapnya.
Sementara itu, Ketua Harian Innova Community Fransisca FA, mengatakan, jika penggunaan Biosolar B30 dapat memperpendek usia filter solar. Hal ini membuat masa penggantiaannya jadi lebih cepat, ketimbang saat menggunakan solar berjenis Pertamina Dex atau Dexlite.
“Biasanya kalau pakai Pertamina Dex, filter solar bisa tahan lama, bisa di atas 10.000 Km umurnya. Tapi kalau Biosolar, tiap 5.000 Km saja sudah minta ganti,” ujarnya.
“Saya sih enggak mau ambil risiko, lagian harga filter solar terbilang murah, sekitar Rp 300.000-an di bengkel resmi. Takut kena injektornya, soalnya itu harganya cukup mahal, bisa mencapai Rp 10 juta,” kata Fransisca.
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanSegera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.