Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

"Wajah Kartun" Daihatsu Copen Si Pencuri Pandang Mata

Kompas.com - 03/03/2016, 09:22 WIB
Febri Ardani Saragih

Penulis

Satu hal yang pasti buat siapa saja yang jadi pengemudi atau penumpang Copen, jangan kaget kalau dilirik banyak pasang mata di jalan. Bukan karena penasaran lihat siapa yang ada di dalam, tapi kebanyakan terpesona oleh Copen.

Saat dibawa jalan-jalan ke kota 1.000 angkot alias Bogor pada Minggu (21/2/2016), Copen menyita banyak sekali perhatian warga. Ketika melintasi Istana Bogor kondisinya macet, di sini saya bisa mengamati betul mimik wajah warga waktu melihat Copen mungkin untuk yang pertama kalinya.

Di Jakarta bisa jadi Copen bukan barang aneh, tapi di salah salah satu kota satelit Ibu Kota ini Copen hampir mirip selebriti. Kelakuan warga macam-macam, ada yang di trotoar menoleh sambil tertawa, sengaja mengarahkan mobil ke samping Copen agar bisa lihat lebih jelas, bahkan sampai anak-anak di angkot pindah tempat duduk sambil mengintip dari kaca.

Meski punya tampang serius, Copen terkesan seperti pria ramah yang mudah didekati dan tidak mungkin menyakiti siapapun. Wajah Jepangnya mungkin terasa sudah akrab di mata.

Febri Ardani/KompasOtomotif Daihatsu Copen lebih pendek 20 cm, lebih ramping 12,5 cm, dan lebih rendah 24 cm dari Ayla.
Kesimpulan

Anda tidak akan menemukan mobil seperti Copen di Indonesia kecuali Smart ForTwo cabriolet atau Honda S660 bila masuk lewat distributor resmi. 

Jika rela merogoh kocek sampai Rp 416,55 juta buat manual atau Rp 431,55 juta untuk CVT, Anda bakal dapat keunikan istimewa Copen. Itupun bila tidak suka model SUV Jepang atau mobil entry level Eropa yang dijual di kisaran harga yang sama.

Hal lain yang perlu diketahui, aslinya panel bodi Copen bisa dicopot lantas diganti dengan warna lain, tapi hal ini tidak bisa dilakukan di Indonesia terkait keterangan warna pada STNK.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com