JAKARTA, KOMPAS.com – Sejak meluncur pada 2020, Yamaha Tricity 300 akhirnya mendapat penyegaran menjelang akhir 2023. Secara umum, skutik gambot roda tiga ini mendapat pembaruan dari sisi tampilan saja.
Dilansir dari Greatbiker (18/12/2023), Tricity 300 kini punya tiga warna baru, yaitu biru keabu-abuan, Matte Beige, dan Matte Grey.
Soal harga, Yamaha Tricity 300 dibanderol sebesar 1.045.000 yen termasuk pajak, atau setara Rp 113 jutaan.
Dari sisi dapur pacu, motor ini masih mengusung mesin satu silinder berkapasitas 292 cc berpendingin cairan dengan tenaga sebesar 29 Tk dan torsi 29 Nm.
Seperti diketahui, Tricity 300 adalah model teratas dari seri Tricity. Sepeda motor ini dibangun dari basis Yamaha XMAX 300.
Tricity 300 masuk ke dalam jajaran produk LMW atau Leaning Multi Wheel, dengan daya tarik terletak pada roda depan ganda.
Sementara untuk model lain yang mengusung teknologi Leaning Multi Wheel, Yamaha masih punya Tricity 155 dan Niken yang mengusung mesin 847 cc.
Kekuatan motor ini terletak di suspensi depan LMW, berjenis Ackermann Steering Geometry dan Parallelogram Offset yang didesain mampu menikung layaknya motor dua roda.
Dari segi kompetitor di pasaran, Yamaha Tricity 300 berhadapan dengan Piaggio MP3 dan Peugeot Metropolis pada segmen skuter roda tiga premium.
https://otomotif.kompas.com/read/2023/12/18/203100215/yamaha-tricity-300-terbaru-meluncur-harga-tembus-rp-113-jutaan