Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

MPV Rakitan Tiongkok Ini Siap Saingi Innova Jika Masuk Indonesia

JAKARTA, KOMPAS.com - Pasar otomotif roda empat Tanah Air dikabarkan bakal kedatangan sejumlah model mobil rakitan Tiongkok pada 2022 ini. Salah satunya yakni merek Build Your Dream (BYD).

BYD sendiri sebetulnya sudah lama eksis di Indonesia. Hanya saja mereka belum dikenal luas masyarakat karena lebih sering bermain di transportasi umum seperti bus Transjakarta dan taksi Bluebird.

Menariknya, belum lama ini BYD merilis gambar Song MAX DM-i 2022, mobil multi purpose vehicle (MPV) baru mereka yang dikabarkan bakal hadir sebagai kendaraan Plug-in Hybrid Electric Vehicle (PHEV).

Menyitat CarNewsChina, Selasa (4/1/2022), DM-i yang merupakan singkatan dari Dual Motor-Intelligent adalah sistem hibrida milik BYD yang dikembangkan untuk kendaraan PHEV.

Dikabarkan Song MAX DM-i 2022 secara resmi akan dijual di Tiongkok pada kuartal pertama 2022, dengan pilihan varian 6-seater dan 7-seater.

Yang unik, dari gambar-gambar yang dirilis BYD, Song MAX DM-i 2022 ini dilengkapi dengan roof box alias kompartemen tambahan pada atap mobil yang didesain senada dengan bodi secara keseluruhan.

Sayangnya belum ada informasi lebih lanjut mengenai penampakan MPV hybrid ini dari sisi desain dalam kabinnya. Namun BYD memastikan interior Song MAX DM-i 2022 akan mengusung desain baru.

Untuk dapur pacu, Song MAX DM-i 2022 bakal membawa mesin 1.5L dengan tenaga maksimal 81 kW, dikawinkan dengan motor listrik berkode TZ220XYE berdaya 145 kW. BYD mengklaim sistem hybrid mobil ini menghasilkan konsumsi BBM yang irit, hingga 0,9 liter per 100 kilometer.

Belum ada kepastian apakah BYD bakal membawa Song MAX DM-i 2022 ke Indonesia tahun ini. Namun jika hal tersebut benar terjadi, bisa saja mobil ini bakal jadi penantang bagi Toyota Innova yang diisukan bakal dibuat versi hybrid-nya.

https://otomotif.kompas.com/read/2022/01/04/081200815/mpv-rakitan-tiongkok-ini-siap-saingi-innova-jika-masuk-indonesia

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke