Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Sebulan Meluncur, Kawasaki ZX-25R Sudah Dipesan 1.900 Unit

JAKARTA, KOMPAS.com - Belum ada sebulan sejak meluncur pada 10 Juli lalu, Kawasaki ZX-25R disebut sudah dipesan sebanyak 1.900 unit di seluruh Indonesia.

"Yang inden sudah 1.900 unit, kalau penjualan masih tentatif," kata Sucipto Wijono, Line Head Sales Promotion PT Kawasaki Motor Indonesia, kepada Kompas.com, Kamis (6/8/2020).

Raihan ini cukup fantastis untuk motor baru yang bermain di segmen kecil yaitu motor sport 250cc. Padahal kapasitas produksi ZX-25R setahun cuma 2.000 unit.

Apalagi harga Ninja 250 4-silinder tidak murah. Versi standar dibanderol Rp 96 juta sedangkan yang SE/ABS Rp 112,9 juta. Nyaris lebih mahal Rp 30 juta ketimbang motor 250cc 2-silinder lain.

"Lagi high demand, pesanan lagi tinggi," kata Cipto.

ZX-25R sudah dikirim ke konsumen sejak pertengahan Juli lalu. Unit-unit yang dikirim tersebut ialah unit untuk konsumen yang melakukan pre-order pertama ke KMI pada 11-12 Juli 2020.

Pengiriman pun masih terbatas yang tipe standar bukan yang SE/ABS. Tipe ABS/SE baru dikirim ke konsumen pada Agustus 2020, dan tergantung situasi karena harus melihat lini produksi.

"Agustus di awal atau pertengahan baru kita kirim ke konsumen, tapi paling telat bisa September 2020 karena tergantung dari kesiapan produksi juga," kata Cipto.

https://otomotif.kompas.com/read/2020/08/06/181500215/sebulan-meluncur-kawasaki-zx-25r-sudah-dipesan-1.900-unit

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke