Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Review Lengkap Haval H6 HEV, Bahas Desain hingga Biaya Kepemilikan

Kompas.com - 13/05/2024, 08:02 WIB
Aprida Mega Nanda,
Agung Kurniawan

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Haval H6 HEV resmi diperkenalkan oleh Great Wall Motor (GWM) pada ajang Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2023. Sport utility vehicle (SUV) asal negeri Tiongkok ini dibanderol dengan harga Rp 595,8 juta.

Haval H6 HEV tidak hanya dibekali dengan tampilan sporty, namun juga teknologi hibrida, dan fitur keselamatan yang mumpuni untuk menunjang pengemudi dan penumpang saat berkendara.

Bagi Anda yang sedang mencari SUV medium berteknologi hibrida, bisa mempertimbangkan Haval H6 HEV.

Baca juga: Hasil Klasemen Usai MotoGP Perancis 2024: Martin Teratas, Marquez Ketiga

Pertama dari sisi dimensi, Haval H6 HEV memiliki panjang 4,683 mm, lebar 1,886 mm dan tinggi 1,730 mm dengan wheelbase 2,738 mm. Mobil ini memiliki ground clearance 175 mm.

Dimensi tersebut tidak jauh berbeda dengan Honda CR-V, perbedaanya ground clearance yang ditawarkan SUV Jepang itu lebih tinggi, yakni 198 mm.

Haval H6 HEVKompas.com/Nanda Haval H6 HEV

Jika melihat bagian depan, fascia mobil ini didominasi dengan gril krom yang membentuk trapesium dengan tambahan tulisan Haval. Sementara sudut kiri dan kanan terlihat aksen garis yang tampak menyerupai kumis.

Karakteristik SUV makin diperkuat dengan bumper yang cukup tebal serta rumah foglamp yang membentuk sudut tajam.

Pada sektor pencahayaan, Haval H6 HEV sudah dibekali dengan lampu LED, daytime running light (DRL), yang dibuat agresif dan menyipit.

Berlanjut ke bagian samping, tampilan Haval H6 HEV tampak begitu gagah namun minimalis. Tak banyak lekukan pada body, hanya garis tegas yang memanjang.

Menyoal kaki-kaki, SUV asal negeri Tiongkok ini sudah dilengkapi dengan pelek 19 inci yang dibalut ban dengan profil 225/55.

Berlanjut ke bagian belakang, tampak spoiler yang cukup besar di bagian atap dipadukan dengan kaca yang melandai. Emblem Haval di bagian buritan juga cukup menarik perhatian dipermanis dengan garis krom dan lampu LED.

Baca juga: Ini Salah Satu Fitur yang Bikin Haval H6 HEV Irit BBM

Haval H6 HEVKompas.com/Nanda Haval H6 HEV

Dari sisi interior, kabin Haval H6 HEV didominasi dengan perpaduan warna hitam dan beige. Pada beberapa bagian juga disematkan aksen rose gold, seperti pada setir, door trim dan dasbor.

Bagian jok menggunakan bahan kulit dengan layout kursi menopang badan pengendara dengan baik. Selain itu, untuk kursi bagian depan juga sudah dibekali dengan electric seat untuk menambah kenyamanan pengemudi dan penumpang.

Sejumlah bagian di dasbor dan instrumen pada bagian tengah juga sudah menggunakan material soft touch, termasuk pada arm rest sisi pengendara, penumpang depan, dan penumpang di baris kedua.

Untuk bagian setir dibalut dengan kulit yang dilengkapi dengan audio dan bluetooth control switch. Pengaturan setir lengkap dengan tilt dan telescopic.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com