Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Lihat Detail Kawasaki W230, Penyambung Generasi Estrella

Kompas.com - 22/06/2024, 09:22 WIB
Muhammad Fathan Radityasani,
Agung Kurniawan

Tim Redaksi

 

JAKARTA, KOMPAS.com - Kawasaki W230 akan segera meluncur di Jepang. Tampilannya kental aura klasik ala motor Jepang tapi diberikan fitur modern yang fungsional.

Dikutip dari Autoby, W230 merupakan penyambung generasi dari W250 atau Estrella yang terakhir dijual 2017. Secara desain, W230 punya tampilan yang sama dengan Meguro S1, keduanya diperkenalkan saat Japan Mobility Show 2023.

Pada bagian mesin, ternyata ambil dari KLX230, mersin motor trail. Tapi bedanya, kini dipasang ke bodi motor bergaya klasik.

Baca juga: Kenali Penyebab dan Bahaya Ban Benjol

Kawasaki W230AUTOBY Kawasaki W230

Bodinya mirip dengan Estrella, elegan dan klasik. Bodinya ringkas, ramping, cocok saat dipadukan dengan mesin 233cc SOHC satu silinder.

Bagian yang modern bisa dilihat dari lampu utama yang sudah LED dengan hiasan berwarna krom yang mengelilingi. Sedangkan buat lampu sein, modelnya bulat tapi masih memakai bohlam, mirip seperti yang terpasang ke Z650RS.

Pada speedometer, pakai model dua bulatan, satu buat kecepatan dan satu lagi untuk putaran mesin. Desainnya makin terasa klasik, apalagi ditambah pemanis dengan ornamen krom.

Baca juga: Skema Kredit Kawasaki W175 L Injeksi, Cicilan mulai Rp 1 Jutaan


Tangkinya memakai model teardrop berwarna putih dengan aksen hitam. Perbedaan dengan yang Meguro, ada logo W di bagian samping tangki yang ada siripnya, seperti motor-motor lama.

Pada bagian mesin punya tampilan yang sama dengan KLX230. Knalpotnya pakai model panjang dengan lapis krom penuh, kelihatan padu dengan peleknya yang masih jari-jari.

Biar makin kerasa jadulnya, bagian jok punya motif kotak-kotak dan di sampingnya berwarna putih. Jadi ada kombinasi hitam dan putih, kelihatan serasi dengan bodinya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com