Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Wanita Lebih Cocok Nyetir Mobil Matik atau Manual?

Kompas.com - 27/02/2022, 17:01 WIB
Janlika Putri Indah Sari,
Azwar Ferdian

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com – Mengemudikan mobil sendiri kini tidak hanya dapat dilakukan oleh pria saja, wanita juga mampu mengemudikan kendaraan roda empatnya sendiri.

Bahkan, banyak wanita yang menjadikan mobil sebagai rumah kedua. Baik itu mobil transmisi matik atau manual, salah satunya menjadi jenis mobil pilihan yang paling digemari wanita.

Semetara itu, mobil matik selalu identik dengan kendaraan yang banyak digunakan wanita.

Baca juga: Liburan Long Weekend, Ini Cara Cek Tarif Tol Secara Online

Director and Founder Real Driving Centre (RDC) Roslianna Ginting mengatakan jika kemudahan dalam mengoperasikan mobil matik menjadi alasan wanita lebih memilih jenis kendaraan ini.

“Kalau untuk pengoperasian kendaraan memang lebih mudah transmisi matik karena tidak banyak kendalanya,” katanya pada Kompas.com baru-baru ini.

Kemudahan mengoperasikan mobil matik dapat dirasakan saat situasi harus menaikkan atau menurunkan posisi gigi. Mengendarai mobil matik menjadi lebih santai karena hanya mengoperasikan dua pedal kaki, alasan ini yang membuat wanita lebih memilih mobil matik.

Ilustrasi pengendara wanita.AFP PHOTO/FAYEZ NURELDINE Ilustrasi pengendara wanita.

Bahkan, wanita cenderung lebih cepat belajar mengendarai mobil matik. Meskipun demikian, menurut Roslianna, baik itu mengoprasikan mobil matik atau manual tidak boleh disepelekan.

Gerakan kaki dan tangan pengemudi mobil dituntut harus awas. Kaki dan tangan saat mengendarai mobil harus cepat dan tepat untuk mengoperasikan pedal kopling dan persneling.

Jika ada kesalahan dalam mengoperasikan pedal mobil, maka ada dampak yang timbul dan bisa membahayakan pengemudi sendiri serta pengguna jalan lain.

Tidak hanya itu saja, alasan wanita lebih memilih mobil matik ialah karena mobil matik tidak akan membuat wanita harus alami mesin mobil mati. Misalnya mesin mobil mati saat macet, pergantian gigi atau melakukan putar balik.

Baca juga: Kenapa Truk Sering Parkir di Pinggir Jalan Tol?

Namun, dipilihnya mobil matik oleh wanita juga tergantung pada kebutuhan dan budget yang dimiliki.

Oleh karena itu, meskipun banyak dijadikan pilihan kendaraan pribadi wanita, namun  mobil transmisi manual juga tidak sepi peminat wanita

Misalnya karena anggapan mobil manual memiliki harga dan biaya perawatan yang lebih murah dari mobil matik. Pertimbangan inilah yang membuat beberapa wanita memilih mobil manual.

“Baik itu mobil matik atau manual, kembali lagi ke kebutuhan dari wanita tersebut dan budget dana pembelian kendaraan yang dimiliki,” tandas Roslianna.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com