Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Jadwal MotoGP Portugal 2020 Akhir Pekan ini, Perebutan Runner-Up

Kompas.com - 19/11/2020, 13:31 WIB
Donny Dwisatryo Priyantoro,
Azwar Ferdian

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Seri pamungkas MotoGP 2020 akan digelar pekan ini, pada MotoGP Portugal di Sirkuit Portimao. Meskipun gelar juara dunia sudah diraih, tapi tidak akan mengurangi keseruan jalannya balap.

Sebab, banyak pebalap yang memiliki selisih poin cukup ketat yang ingin meraih posisi runner-up. Saat ini, Franco Morbidelli yang berada di peringkat kedua berkat kemenangannya di seri sebelumnya pada MotoGP Valencia.

Baca juga: Marquez Siap Balas Dendam, Target Rebut Juara Dunia MotoGP 2021

Posisi Morbidelli bisa saja direbut oleh Alex Rins di peringkat ketiga atau Maverick Vinales yang saat ini ada di peringkat keempat.

Selain perebutan posisi runner-up, akan seru juga melihat para pebalap untuk pertama kalinya bersaing di sirkuit ini. Sebab, Sirkuit Portugal memiliki karakter yang cukup unik.

Sirkuit Portimao memiliki banyak perubahan elevasi alias tanjakan dan turunan. Untuk itu, ada alasan sirkuit ini dijuluki juga dengan high-speed rollercoaster.

Baca juga: Portimao Bisa Jadi Sirkuit Cadangan untuk MotoGP 2021

MotoGP Catalunya akan diawali dengan sesi latihan bebas bagi para pebalap yang dimulai dari Jumat (20/11/2020) untuk FP1 dan FP2.

Keesokannya dilanjutkan dengan sesi latihan bebas ketiga dan keempat, langsung disambung dengan babak kualifikasi.

Berikut jadwal MotoGP Portugal 2020:
Jumat, 20 November 2020
Moto3 FP1 - 16:00-16:55
MotoGP FP1 - 17:10-18:20
Moto2 FP1 - 18:35-19:30
Moto3 FP2 - 19:50-20:45
MotoGP FP2 - 21:00-22:10
Moto2 FP2 - 22:25-23:20

Sabtu, 21 November 2020
Moto3 FP3 - 16:00-16:40
MotoGP FP3 - 16:55-17:40
Moto2 FP3 - 17:55-18:35
Moto3 Q1 - 19:35-19:50
Moto3 Q2 - 20:00-20:15
MotoGP FP4 - 20:30-21:00
MotoGP Q1 - 21:10-21:25
MotoGP Q2 - 21:35-21:50
Moto2 Q1 - 22:10-22:25
Moto2 Q2 - 22:35-22:50

Minggu, 22 November 2020
Moto3 WUP - 16:00-16:20
Moto2 WUP - 16:30-16:50
MotoGP WUP - 17:00-17:20
Moto3 RAC - 18:00
Moto2 RAC - 19:20
MotoGP RAC - 21:00

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Komentar
walaupun juara dunia sudah ditangan joan mir tapi balapan terakhir akan sangat menarik guys karena kita akan disuguhkan balapan yang pastinya akan sangat seru karena mereka akan merebutkan posisi kedua dan ketiga jangan dilewatkan ya #jernihberkomentar #melihatharapan
Baca tentang


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi Akun
Proteksi akunmu dari aktivitas yang tidak kamu lakukan.
199920002001200220032004200520062007200820092010
Data akan digunakan untuk tujuan verifikasi sesuai Kebijakan Data Pribadi KG Media.
Verifikasi Akun Berhasil
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau