Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Honda Tiger, Jadi Motor Mahal di Zamannya

Kompas.com - 11/03/2020, 15:45 WIB
Gilang Satria,
Azwar Ferdian

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Honda Tiger merupakan salah satu model tersukses Honda di Indonesia. Hadir dengan gaya cruiser di awal 90'an, Tiger menjadi pembeda dengan model lain di zamannya yang mayoritas mengusung mesin 2-tak.

Mesin Tiger diambil dari basis Honda GL neo Tech namun kubikasinya dibuat lebih besar dengan cara memanjangkan langkah stroke up. Saat pertama kali hadir, kapasitas mesin Tiger merupakan terbesar di kelasnya dengan klaim 200cc.

Baca juga: Tempat Terbaik Mencari Barang Copotan Honda Tiger

Dengan kapasitas mesin yang besar Tiger merupakan motor mahal di zamannya. Tapi justru itu daya tariknya, sebab Tiger menjadi produk papan atas Honda atau istilahnya flagship dari saudaranya yaitu Honda GL Pro.

Generasi pertama

Honda Tiger 2000 eksis pada 1993-2002 muncul dengan kode GL 200.

Secara desain Tiger merupakan yang paling simpel dari semua generasi Tiger. Biasa disebut Tilas atau Tiger Lawas, juga merupakan jenis Tiger yang paling mahal saat ini.

Ciri Tiger generasi awal ini ialah pelek masih jari-jari, baru pada 1998 punya pilihan pelek racing atau casting wheel (CW).

Lampu depan bulat besar dengan multi reflektor. Behel atau handle bar bagian belakang terpisah antara kiri dan kanan. Lampu belakang dan lampu rem masih menggunakan satu bohlam.

Baca juga: [VIDEO] Ini Ubahan Toyota Agya Facelift 2020 Terbaru

Generasi dua

Tiger generasi kedua hadir pada 2002 -2006. Kode produksinya ialah GL 200S.

Secara tampilan Tiger gen dua ini tidak berbeda jauh dengan yang pertama. Hanya saja Honda memperbaharui berberapa fitur supaya tidak tertinggal zaman.

Ubahan pertama yaitu pilihan warna lebih beragam serta stripping yang lebih sporti. Logo Tiger di tangki kini dari bahan logam timbul bukan lagi dari striker.

Baca juga: Mendikdasmen Bolehkan "Study Tour", Dedi Mulyadi: Tidak Boleh Anak Piknik di Atas Rintihan Orangtua

Lampu depan yang tadinya multi reflektor pun diganti jadi diamond cut. Sisanya hanya detail seperti pernik di speedometer dan lampu sein.

Generasi ketiga

Honda Tiger Revolution Cruiser atau lebih akrab disebut Tiger Revo hadir pada 2006 - 2008. Kode produksinya ialah GL-200D dan GL-200R.

Halaman Berikutnya
Halaman:
Berikan Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Jelang Laga Kontra Bahrain Kluivert Coret 5 Pemain Timnas, Siapa Saja?
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi Akun
Proteksi akunmu dari aktivitas yang tidak kamu lakukan.
199920002001200220032004200520062007200820092010
Data akan digunakan untuk tujuan verifikasi sesuai Kebijakan Data Pribadi KG Media.
Verifikasi Akun Berhasil
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau