Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Bisa Saja Pabrikan “Recall” Cuma 1 Unit

Kompas.com - 14/10/2016, 18:21 WIB
Febri Ardani Saragih

Penulis

Sumber Carscoops

Jakarta, KompasOtomotif – Secanggih apapun sistem robot di pabrik kendaraan, tetap saja dibutuhkan pengecekan kualitas sebelum produk keluar jalur produksi. Walau sudah diusahaakan seketat mungkin peluang kesalahan tetap ada.

Ketika kesalahan itu terdeteksi, tiada ampun. Kendaraan yang bermasalah harus dipanggil untuk diperbaiki, walaupun cuma satu unit.

Dalam “dunia recall” bukan hal aneh jika perintah perbaikan kendaraan melibatkan ribuan bahkan hingga jutaan unit.

Namun regulator di Amerika Serikat, National Highway Traffic Safety Administration (NHTSA), baru-baru ini memerintahkan BMW Amerika Utara untuk recall satu-satunya unit BMW X3 model 2017, tipe 28i xDrive, karena masalah yang bisa dikatakan sepele.

“Kendaran ini memiliki electronic power steering (EPS) dan pin di kontrol unit EPS tidak dilas dengan sempurna hingga menghasilkan tambahan getaran,” tulis NHTSA dalam keterangan resminya, Senin (3/10/2016).

Menurut NHTSA, ada risiko kebakaran bahkan ketika kendaraan sedang parkir dan tidak dalam posisi kontak on.

Seketat itu pengawasan buat konsumen di AS, bagaimana di Indonesia?

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com