Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Volvo, Pencipta Sabuk Pengaman 3 Titik

Kompas.com - 11/06/2024, 11:02 WIB
Gilang Satria,
Agung Kurniawan

Tim Redaksi


JAKARTA, KOMPAS.com - Sabuk pengaman adalam salah satu perlidungan terbaik ketika terjadi kecelakaan. Menurut Center for Disease Control and Prevention, sabuk pengaman mengurangi cedera saat kecelakaan sampai 59 pesen.

Dilansir dari defensive driving, sabuk pengaman ditemukan oleh George Cayley, seorang insinyur Inggris pada akhir tahun 1800-an yang menciptakan sabuk ini untuk para pilot pesawat layang.

Baca juga: Wajib Cek Fungsi Persneling Transmisi Manual Saat Beli Mobil Bekas

Adapun sabuk pengaman untuk mobil pertama kali dipatenkan oleh Edward J. Claghorn pada 10 Februari 1885 untuk menjaga keamanan para turis di dalam taksi di New York, Amerika Serikat.

 

Ilustrasi safety belt atau sabuk pengamanpixabay/AntoMes Ilustrasi safety belt atau sabuk pengaman

Seiring berjalannya waktu, sabuk pengaman mulai digunakan pada mobil-mobil pabrikan. Sehingga sabuk pengaman menjadi aspek keselamatan penting buat pengemudi dan penumpang.

Ada beberapa jenis sabuk pengaman, dan yang paling populer digunakan di mobil standar pabrikan ialah sabuk pengaman tiga titik.

Baca juga: Ratusan Pecinta Fazzio dan Grand Filano Tunjukkan Eksistensi di Bali

Sabuk pengaman tiga titik yang saat ini dipakai hampir semua pabrikan mobil modern dikembangkan dan disempurnakan oleh insinyur Volvo, Nils Bohlin, pada tahun 1959.

“Secara efektif, dan dengan cara yang menguntungkan secara fisiologis, mencegah tubuh orang yang diikat terlempar ke depan,” bunyi rilis paten sabuk pengaman Volvo.

 

Ilustrasi sabuk pengamantalkbusiness.net Ilustrasi sabuk pengaman

Baca juga: Awas, Mobil Dipakai Rental Jangan Sampai Ditolak Asuransi

Menariknya paten ini diberikan Volvo secara gratis ke seluruh dunia dengan tujuan kemanusiaan. Oleh karena itu setiap pabrikan mobil dapat menggunakannya tanpa perlu bayar.

Mengutip Volvo Group, saat ini sabuk pengaman kreasi Bohlin berkontribusi menyelamatkan setidaknya satu juta nyawa di seluruh dunia saat terjadi kecelakaan.

Pentingnya sabuk pengaman sangat krusial. Bahkan saat ini penggunaan sabuk pengaman telah diatur dalam undang-undang di banyak negara seluruh dunia.

Dilansir dari history.com, sabuk tiga titik yang diciptakan Bohlin merupakan penyempurnaan seat belt dua titik yang mengandalkan sabuk (lap) yang diikatkan untuk menahan pinggang. Kemudian disempurnakan dengan menambahkan sabuk selempang (sash) untuk menahan bahu.

Sabuk pengaman tiga titik pertama kali dipasangkan pada Volvo PV544 di tahun 1959 sebagai optional.

Kemudian baru akhirnya dijadikan fitur standar pada mobil Volvo 122 pada akhir 1959. Di mobil inilah yang mendapatkan gelar mobil pertama yang memakai sabuk pengaman tiga titik.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com