Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Karoseri New Armada Rilis Bus Mewah untuk Karyawan Tambang

Kompas.com - 03/07/2024, 13:41 WIB
Janlika Putri Indah Sari,
Azwar Ferdian

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Karoseri New Armada baru saja meluncurkan dua unit bus baru yang diumumkan lewat Instagram @newarmada.official.

Beda dari biasanya, kedua bus ini bukan milik Perusahaan otobus (PO) namun milik perusahaan tambang yang akan digunakan sebagai kendaraan karyawan PT Fajar Sakti Prima

Visual eksterior kedua unit bus itu tampil sporty menggunakan bodi  Skylander R22 Aero 8 Touring. 

Ciri khas bodi Skylander yakni pada area wajah menggunakan lampunya  ornamen LED dan ada sirip yang menyerupai grille. Tampilan sporty juga makin diperkuat dengan model kaca double glass. 

Baca juga: Rumors Suzuki Kembangkan Jimny Pikap, Hybrid, dan Listrik

Selain itu livery bus yang eksentrik dengan kombinasi putih, kuning dan hitam membuat kendaraan ini jadi lebih gahar.

Baca juga: Teknik Menaklukkan Jalan Tanjakan dengan Mobil FWD

Masuk ke area kabin, kendati ini dieruntukan sebagai bus karyawan perusahaan tambang. Namun interior bus tampil mewah dengan penggunaan wood panel. Biasanya bus milik perusahaan tambang kerap menggunakan lantai yang dilapisi pelat besi. 

Kemudian pencahaanya kabin menggunakan tone warm white membuat nuansa kabin lebih berkelas.  Jumlah kursi pada kabin bus ini juga lebih banyak lantaran menggunakan konfigurasi 3-2. 

Sementara itu, dapur pacu kedua bus ini menggunakan sasis Hino RK 280. Sasis ini punya tenaga mesin 280 PS (276,1 TK) dan torsi 823 Nm dan sudah berstandar Euro 4.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Berikan Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi Akun
Proteksi akunmu dari aktivitas yang tidak kamu lakukan.
199920002001200220032004200520062007200820092010
Data akan digunakan untuk tujuan verifikasi sesuai Kebijakan Data Pribadi KG Media.
Verifikasi Akun Berhasil
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau